Yakin Hak Angket Bakal Kandas di Tengah Jalan, Waketum Gerindra: 70 Persen Anggota DPR Sudah Move On

Oleh Yohanes123Saturday, 23rd March 2024 | 16:45 WIB
Yakin Hak Angket Bakal Kandas di Tengah Jalan, Waketum Gerindra: 70 Persen Anggota DPR Sudah Move On
Surya Paloh menyambut kedatangan Prabowo Subianto dan romongannnya di NasDem Tower, Gondangdia, Jakarta Pusat Jumat (22/3/2024). Foto: PINUSI.COM

PINUSI.COM - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman, memprediksi usulan hak angket dugaan kecurangan Pemilu 2024 bakal kandas di tengah jalan.

Dia mengaku saat ini fraksi-fraksi penggagas hak angket mulai melupakan agenda tersebut.

Mereka mulai realistis dan menerima kemenangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. 

“Menurut saya kalau yang di DPR ini sudah move on, pemilu sudah berlalu, sudah selesai, hasilnya juga sudah ketahuan," kata Habiburokhman ketika dikonfirmasi, Sabtu (23/3/2024).

Habiburokhman bahkan berani memprediksi, sebanyak 70 persen anggota DPR bakal menolak hak angket dengan berbagai alasan. 

"Kalau anda cek coba deh misalnya, random ngobrol dengan temen-temen anggota DPR, sebagian besar mungkin ada 70 persen sudah move on, yang lainya ya apa, enggak bersikap menolak juga soal persatuan ini," tuturnya. 

Menurut Habiburokhman, tak ada urgensinya mendorong hak angket.

DPR, kata dia, lebih baik fokus bekerja menuntaskan berbagai tugas yang masih mandek di sisa masa jabatan mereka.

Masalah sengketa pemilu, lanjut Habiburokhman, biarlah diselesaikan lewat jalur hukum di Mahkamah Konstitusi (MK). 

"Nah, kita sekarang fokus punya agenda-agenda yang penting di depan mata."

"Jadi sudah pada move on, tapi enggak tahu nanti di pimpinan partai masing-masing," imbuhnya. 

Hak angket dugaan kecurangan Pemilu 2024 diusulkan oleh kubu Ganjar Pranowo-Mahfud MD yang diwakili PDIP dan PPP, serta kubu Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar yang didukung NasDem, PKB, dan PKS. 

Namun kekinian, NasDem dan PKS telah mengakui kekalahan mereka pada pilpres kali ini, dan menerima kemenangan Prabowo-Gibran.

Hal ini yang kemudian memunculkan isu keretakan di kubu Anies-Muhaimin.

NasDem disebut-sebut bakal bergabung dengan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Isu ini semakin menguat  setelah Prabowo-Surya Paloh menggelar pertemuan tertutup di NasDem Tower, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (23/3/2024). (*)

Terkini

Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
PinNews | in 7 hours
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 5 hours
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 2 hours
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | in 29 minutes
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 8 minutes
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | an hour ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | 2 hours ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 3 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 3 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 3 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta