PKS Usulkan Anies Baswedan Jadi Bacagub Jakarta, Potensi Diduetkan dengan Prasetyo Edi Marsudi dari PDIP

Oleh Yohannes123Friday, 31st May 2024 | 11:00 WIB
PKS Usulkan Anies Baswedan Jadi Bacagub Jakarta, Potensi Diduetkan dengan Prasetyo Edi Marsudi dari PDIP
DPW PKS Jakarta mengusulkan nama Anies Baswedan sebagai bakal calon gubernur, dalam Pilkada 2024. Foto: Istimewa

PINUSI.COM - DPW PKS Jakarta mengusulkan nama Anies Baswedan sebagai bakal calon gubernur, yang akan diusung partai berlambang bulan sabit dan padi tersebut, dalam Pilkada 2024.

Sekretaris Umum Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DKI Jakarta Abdul Aziz mengatakan, saat ini pihaknya masih bernegosiasi dengan partai koalisi terkait sosok yang mendampingi Anies. 

"Ya baru mengusulkan (Anies Baswedan), dari DPW DKI ke DPP."

"Yang memutuskan DPP."

"(Pendamping) tergantung negosiasi dengan partai koalisi," kata Aziz saat dikonfirmasi pada Kamis (30/5/2024).

Menurut Aziz, PKS sangat terbuka jika bakal calon gubernur yang diusulkannya berpasangan dengan calon dari partai manapun, termasuk PDIP.

Belakangan, santer isu yang beredar Prasetyo Edi Marsudi yang merupakan kader PDIP, menjadi salah satu kandidat yang berpotensi dipasangkan dengan Anies dalam Pilkada 2024. 

"Ya bisa saja, karena PKS tidak bisa maju sendiri," ucap Aziz 

Aziz menyatakan, PKS terbuka untuk semua usulan, terutama dari partai koalisi.

Jika memang opsi duet Anies-Pras jadi kenyataan, menurut Aziz tinggal masyarakat yang menilainya.

"Kami harus terbuka untuk semua usulan kawan koalisi."

"Tapi nanti masyarakat yang menilai, melalui survei-survei sebelum ditetapkan," paparnya. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 2 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta