Sebut Pemindahan Ibu Kota Negara Tak Berpengaruh, Ahok: Yang Penting Perut Warga Jakarta Kenyang

Oleh Yohanes123Saturday, 11th May 2024 | 15:00 WIB
Sebut Pemindahan Ibu Kota Negara Tak Berpengaruh, Ahok: Yang Penting Perut Warga Jakarta Kenyang
Ahok mengeklaim pemindahan ibu kota negara ke Kalimantan Timur, sama sekali tak memberikan dampak terhadap kondisi Jakarta. Foto: Instagram@Basukibtp

PINUSI.COM - Eks Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengeklaim pemindahan ibu kota negara ke Kalimantan Timur, sama sekali tak memberikan dampak terhadap kondisi Jakarta.

Baginya, Jakarta tetap menjadi sebuah kota besar yang menjadi tujuan banyak orang. 

“Menurut saya tidak ada pengaruhnya kalau ibu kota harus pindah pun."

"Karena Jakarta tetap menjadi ibu kota bisnis, kota budaya, pusat keuangan."

"Tempat turis. Ini yang akan kita wujudkan,” kata Ahok dalam sebuah video di saluran YouTube Panggil Saya BTP, Sabtu (11/5/2024). 

Ahok mengatakan, setelah status Jakarta tak lagi menjadi Ibu Kota Negara, pemerintah bakal terus membangunnya menjadi sebuah kota metropolitan paling maju di Indonesia, hal itu dilakukan untuk mewujudkan Jakarta menjadi sebuah kota bisnis. 

“Saya sampaikan tentu Jakarta akan jadi ibu kota metropolitan yang besar,”  ujarnya 

Kendati begitu, Ahok berharap pemerintah tak hanya  berfokus pada pembangunan dan pengembangan kota, namun sumber daya mManusia di kota itu juga mesti ditingkatkan.

Kesejahteraan masyarakatnya juga mesti menjadi perhatian serius.

Jangan sampai, kata dia, Jakarta menjadi  kota paling maju, namun masyarakatnya justru tak sejahtera.  

“Tapi jangan jadi kota besar tapi perutnya tidak kenyang."

"Kan kata Bung Karno yang penting perut rakyat itu kenyang."

“Nah, kalau perut kenyang tentu pikiran tenang kan?"

"Saya kira kalau pikiran tenang baru bisa dompet penuh karena bekerja dengan baik."

"Jakarta harus dibuat menjadi sebuah kota yang sangat menguntungkan semua pihak. Diadministrasi dengan baik,” tuturnya.

Ahok melanjutkan, dirinya sangat tidak setuju jika Jakarta menjadi kota paling maju di Indonesia, namun di sisi lain masyarakatnya justru tidak terurus dengan baik. 

“Saya tidak ingin Jakarta jadi kota begitu besar, begitu banyak orang kaya datang, begitu banyak orang pintar datang."

"Tapi ada orang-orang yang tertinggal yang tidak punya daya beli,” imbuhnya. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta