Prabowo Minta Masukan Jokowi Soal Nama-nama Calon Menteri

Oleh Yohanes123Tuesday, 26th March 2024 | 15:30 WIB
Prabowo Minta Masukan Jokowi Soal Nama-nama Calon Menteri
Prabowo-Gibran mengobrol santai sebelum acara bersama TKN di Ritz Carlton SCBD, Jakarta Selatan , Senin (25/3/2024) malam. Foto: PINUSI.COM/Yohanes

PINUSI.COM - Presiden terpilih Prabowo Subianto bakal meminta masukan Presiden Joko Widodo (Jokowi), terkait susunan kabinetnya.

Prabowo meminta pandangan Jokowi soal sosok yang akan mengisi posisi menteri di kabinetnya. 

Hal ini disampaikan langsung wapres terpilih Gibran Rakabuming Raka.

Meski melibatkan Jokowi, Gibran memastikan semua keputusan berada di tangan Prabowo. 

"Ya mungkin masukan, tapi penentuannya di Pak Prabowo ya,” kata Gibran ketika ditemui di Hotel Ritz Carlton SCBD, Jakarta Selatan, Senin (25/3/2024) malam.

Wali Kota Solo yang juga putra sulung Presiden Jokowi itu mengatakan, Prabowo punya prerogatif untuk menentukan siapa saja yang duduk di kabinetnya.

Gibran menegaskan, Prabowo tak bisa diintervensi oleh pihak mana pun soal pembentukan kabinet kerja. 

"Pak Prabowo yang akan menentukan ya (susunan kabinet)," tegasnya. 

Gibran melanjutkan, dirinya bersama Prabowo Subianto sudah membahas susunan menteri dalam kabinet mereka, namun belum final. 

"Sudah lama, dari kemarin-kemarin. Sudah dibicarakan dari kemarin-kemarin," ungkapnya.

Ditanya mengenai postur kabinet dan nama-nama yang berpotensi digaet menjadi menteri, Gibran menolak menjawab.

Menurutnya, saat ini bukan waktu yang tepat.

Sebab, baginya membocorkan nama-nama kandidat menteri hanya memantik polemik. 

"Nanti, nanti ya," ucap Gibran. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta