PSI Harap Koalisi Indonesia Maju Berlanjut di Pilkada Jakarta 2024

Oleh Ditasaputri123Thursday, 28th March 2024 | 16:00 WIB
PSI Harap Koalisi Indonesia Maju Berlanjut di Pilkada Jakarta 2024
PSI berharap Koalisi Indonesia Maju bisa terus berlanjut di Pilkada DKI Jakarta 2024. Foto: PINUSI.COM/Gabriella

PINUSI.COM - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) berharap Koalisi Indonesia Maju (KIM) bisa terus berlanjut di Pilkada DKI Jakarta 2024.


“Soal koalisi, harapan PSI tidak mau jauh-jauh dari koalisi yang sudah pernah ada. yang sebelumnya untuk pilpres kemarin,” ucap Ketua DPW PSI DKI Elva Farhi Qolbina saat dikonfirmasi, Kamis (28/3/2024).


KIM merupakan gabungan partai yang terdiri dari Partai Gerindra, Golkar, PAN, Demokrast, PSI, dan beberapa partai kecil lainnya.


Dalam Pilpres 2024, koalisi ini mengusung pasangan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka.


Koalisi ini pun berhasil mengantarkan kemenangan Prabowo-Gibran dalam satu putaran.


Kesuksesan di tingkat nasional ini pun diharapkan bisa menular dalam ajang Pilkada DKI Jakarta 2024.


Sampai saat ini, DPW PSI DKI, kata Elva, masih menunggu arahan DPP, terkait arah kebijakan partai berlogo mawar tersebut, dalam kontestasi politik tingkat daerah ini.


Tak cuma terkait arah koalisi, tapi juga sosok kandidat gubernur DKI yang akan diusung.


“Kalau dari kami sendiri yang pasti akan menunggu arahan berikutnya dari DPP,” tuturnya. (*)

Terkini

iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
PinTertainment | in 6 hours
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
PinTertainment | in 6 hours
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 9 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 9 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 10 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 10 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 10 hours ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | 11 hours ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 16 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | Thursday, 19th September 2024 | 12:24 WIB