Buka Desk Pilkada Jakarta 2024, PSI Cari Kandidat Gubernur dan Wakil Gubernur yang Bernyali dan Tegas

Oleh Ditasaputri123Wednesday, 15th May 2024 | 12:00 WIB
Buka Desk Pilkada Jakarta 2024, PSI Cari Kandidat Gubernur dan Wakil Gubernur yang Bernyali dan Tegas
PSI gelar penjaringan cagub dan cawagub Jakarta. Foto: DPW PSI DKI Jakarta

PINUSI.COM - Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jakarta mulai membuka penjaringan calon gubernur (cagub) dan calon wakil gubernur (cawagub).


Inisiatif ini bertujuan menjaring kandidat-kandidat potensial untuk posisi Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta, yang sejalan dengan visi dan misi PSI.


Ketua Desk Pilkada Jakarta Justin Adrian Untayana menyampaikan, PSI Jakarta mencari kandidat yang memiliki komitmen kuat terhadap nilai-nilai anti-korupsi dan anti-intoleransi, yang menjadi dasar perjuangan partai. 


Selain itu, calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang diusung PSI harus memiliki program-program yang konkret untuk mengatasi berbagai permasalahan utama di Jakarta, seperti banjir, kemacetan, ketimpangan sosial, polusi udara, dan peningkatan kualitas pendidikan.


"Kami mencari pemimpin yang tidak hanya memiliki visi yang jelas, tetapi juga nyali untuk mengeksekusi program-program tersebut.”


“Jakarta membutuhkan sosok pemimpin yang berani dan tegas dalam mengambil tindakan demi kebaikan bersama," ucapnya lewat keterangan tertulis, Rabu (15/5/2024).


Pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui tautan https://s.id/Pilkada-2024Psi. 


Para kandidat yang tertarik dan memenuhi kriteria, dapat mengisi formulir pendaftaran yang tersedia di situs tersebut.


Ia menyebut, penjaringan ini terbuka untuk umum, dan mengajak seluruh tokoh masyarakat yang memiliki integritas dan dedikasi untuk memajukan Jakarta, turut serta dalam proses seleksi ini. 


“Kami percaya dengan pemimpin yang tepat, Jakarta bisa menjadi kota yang lebih baik dan lebih maju,” ujarnya.


Untuk informasi lebih lanjut, hubungi:


Desk Pilkada PSI Jakarta


Telepon: 081291677888. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 7 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 3 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta