Hari Ini Sidang Putusan PHPU, Senior Partai Demokrat Yakin Majelis Hakim MK Bakal Tegak Lurus

Oleh Yohanes123Monday, 22nd April 2024 | 08:30 WIB
Hari Ini Sidang Putusan PHPU, Senior Partai Demokrat Yakin Majelis Hakim MK Bakal Tegak Lurus
Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Benny K Harman meyakini, majelis hakim Mahkamah Konstitusi bakal memutus perkara perselisihan hasil pemilu 2024 dengan seadil-adilnya, untuk kepentingan bangsa dan negara. Foto: Istimewa

PINUSI.COM - Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Benny K Harman meyakini, majelis hakim Mahkamah Konstitusi (MK) bakal memutus perkara perselisihan hasil pemilu (PHPU) 2024 dengan seadil-adilnya, untuk kepentingan bangsa dan negara. 

Senior Partai Demokrat itu mengatakan, putusan MK berdasarkan fakta-fakta persidangan.

Putusan itu diambil bukan untuk kepentingan satu orang atau kelompok tertentu saja.  

“Kita percaya para hakim MK tegak lurus."

"Harus tegak lurus, berdiri di atas tiga pilar utama dari ideologi negara hukum yakni keadilan, kepastian hukum, dan kemanfaatan,” kata Benny dalam keterangannya dilansir Senin (22/4/2024). 

“Hukum harus bermanfaat bukan untuk orang per orang atau untuk kelompok dan golongan tertentu, melainkan untuk menjaga eksistensi dan keselamatan negara bangsa."

"Salus publica itu adalah suprema lex,” tuturnya.  

Benny mengatakan, para majelis hakim jelas menjaga muruah dan wibawa MK, sehingga mereka sangat hati-hati dalam memutus perkara perselisihan hasil pemilihan umum ini. 

"Seperti apa endingnya, mari terus kita ikuti secara saksama."

"Terpenting kita semua berdoa agar para hakim MK tetap sehat, tegar, dan jaga martabat untuk Indonesia maju, untuk rakyat bahagia," paparnya.(*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta