Menhan Prabowo Lapor Diplomasi Keamanan ke Presiden Jokowi

Oleh Fahri123Thursday, 6th June 2024 | 13:15 WIB
Menhan Prabowo Lapor Diplomasi Keamanan ke Presiden Jokowi
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto datang ke Istana Negara untuk bertemu Presiden Joko Widodo, Kamis (6/6). Foto: Antara

PINUSI.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. Mereka membahas diplomasi kemananan.

Pertemuan itu berlangsung di Istana Presiden Jakarta, Kamis (6/6) siang. dimulai sekitar pukul 12.00 WIB.

Dalam pertemuan ini, Prabowo membawa hasil diplomasi Indonesia di IISS Shangri-La Dialogue ke-21 Singapura.

"Mau laporan ke presiden, kembali dari Shangri-La. Mau laporkan perkembangan pertemuan-pertemuan saya di luar negeri," katanya.

Biar tahu saja. Shangri-La Dialogue adalah forum diskusi isu-isu strategis, geopolitik, pertahanan dan keamanan.

Forum ini mempertemukan pemimpin negara, pejabat pemerintahan hingga analis. Termasuk ahli dari lembaga think-tank, praktisi dan akademisi.

Forum itu digelar rutin tiap tahun di Singapura sejak 2002. Dipelopori oleh Institute for Strategic Studies (IISS).

Rangkaian Shangri-La Dialogue Ke-21 berlangsung pada 31 Mei sampai dengan 2 Juni 2024.

Dalam forum itu, Presiden RI terpilih 2024-2029 Prabowo menyatakan komitmen. Indonesia bakal mengirimkan pasukan penjaga perdamaian ke Gaza untuk menjaga dan memantau gencatan senjata antara Palestina dengan Israel.

"Kami (Indonesia) siap mengirimkan pasukan penjaga perdamaian untuk memberikan perlindungan dan keamanan kepada semua pihak," kata Prabowo saat menghadiri pertemuan IISS Shangri-La Dialogue Ke-21 di Singapura, Sabtu (1/6).

Dalam lawatannya ke Singapura, Prabowo juga sempat bertemu dengan Presiden Ukraina H.E. Volodymyr Zelenskyy. Mereka membahas pentingnya menjaga perdamaian dan keamanan internasional di sela-sela akhir pertemuan bilateral-nya di Singapura.

Selain itu, Prabowo juga bertemu Menteri Pertahanan Amerika Serikat (AS) Lloyd J Austin III. Mereka membahas modernisasi alat utama sistem pertahanan (alutsista).

Di momentum itu, Prabowo menyampaikan apresiasi dia terhadap dukungan AS. terutama dalam kerja sama memodernisasi peralatan pertahanan Indonesia untuk memenuhi kekuatan Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 6 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 4 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 2 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in an hour
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 23 minutes
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 22 minutes
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 14 minutes ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 29 minutes ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta