Respons Bos WIKA Soal Rencana Dilebur dengan PP

Oleh farizFriday, 17th May 2024 | 03:00 WIB
Respons Bos WIKA Soal Rencana Dilebur dengan PP
Menteri BUMN Erick Thohir berencana melebur PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA) dengan PT PP (Persero). Foto: BUMN

PINUSI.COM - Menteri BUMN Erick Thohir berencana melebur PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA) dengan PT PP (Persero).

Sebagai tanggapan, Direktur Utama WIKA Agung Budi Waskito mengatakan, Kementerian BUMN masih mempelajari rencana tersebut secara menyeluruh, dan pihaknya menunggu instruksi lebih lanjut.

"Sampai saat ini kita masih menunggu arahan yang lebih detail dari Kementerian BUMN, di mana saat ini rencana konsolidasi WIKA dan PP ini masih dikaji secara mendalam oleh Kementerian," katanya, dalam konferensi pers RUPST WIKA Tahun Buku 2023 secara virtual, Rabu (15/5/2024).

Selain mengatakan pihaknya masih dalam proses persiapan konsolidasi, ia memperkirakan dalam waktu dekat akan ada arahan lebih detail dari Kementerian BUMN.

"Mungkin dalam waktu dekat baru akan diberikan arahan lebih detail."

"Tapi sejauh ini kita baru tahap persiapan saja, menunggu arahan dari Kementerian BUMN," terangnya.

Erick Thohir sebelumnya mengumumkan rencana menggabungkan tujuh BUMN Karya menjadi hanya tiga.

PT Wijaya Karya (WIKA) (Persero) Tbk dan PT PP adalah salah satu perusahaan yang akan digabungkan.

Erick menyebut PT PP sebagai kemungkinan induk penggabungan.

"WIKA sama PP, kemungkinan (yang menjadi induk) PP," kata Erick ditemui di Gedung DPR, Selasa (19/3/2024).

Erick juga menjelaskan rencana mergernya, termasuk PT Adhi Karya (Persero) Tbk, PT Nindya Karya (Persero), dan PT Brantas Abipraya (Persero). PT Hutama Karya (Persero), dan PT Waskita Karya (Persero) juga akan digabungkan. (*)

Terkini

Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 10:02 WIB
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 08:53 WIB
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 14:06 WIB
Cara Mencetak Kartu Keluarga (KK) Secara Online dengan Mudah
Cara Mencetak Kartu Keluarga (KK) Secara Online dengan Mudah
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 13:31 WIB
Ramalan Zodiak Hari Ini, 6 Maret 2025: Keberuntungan dan Tantangan Menanti!
Ramalan Zodiak Hari Ini, 6 Maret 2025: Keberuntungan dan Tantangan Menanti!
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 12:22 WIB
Manajer Reza Gladys Diperiksa, Dugaan Pemerasan Nikita Mirzani Kian Berkembang
Manajer Reza Gladys Diperiksa, Dugaan Pemerasan Nikita Mirzani Kian Berkembang
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 11:22 WIB
Nikita Mirzani Ditetapkan Sebagai Tersangka, Ini Deretan Kasus yang Pernah Menyeret Nikita Mirzani
Nikita Mirzani Ditetapkan Sebagai Tersangka, Ini Deretan Kasus yang Pernah Menyeret Nikita Mirzani
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 10:45 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta