Berbagi Kebahagiaan Ramadan, Ancol dan Al Azhar Kelapa Gading Santuni 1.500 Anak Yatim Piatu

Oleh Yohannes123Sunday, 31st March 2024 | 17:00 WIB
Berbagi Kebahagiaan Ramadan, Ancol dan Al Azhar Kelapa Gading Santuni 1.500 Anak Yatim Piatu
PT Pembangunan Jaya Ancol berkolaborasi dengan Pemerintah kota Jakarta Utara, Yayasan Al Azhar Kelapa Gading, dan Alazka Care, menyelenggarakan acara santunan bersama 1.500 anak yatim piatu seJabodetabek. Foto: PINUSI.COM/Yohannes

PINUSI.COM - Berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadan, PT Pembangunan Jaya Ancol berkolaborasi dengan Pemerintah kota Jakarta Utara, Yayasan Al Azhar Kelapa Gading, dan Alazka Care, menggelar acara santunan bersama 1.500 anak yatim piatu se-Jabodetabek, di Dufan Taman Impian Jaya Ancol. 

Acara yang mengambil tema Berbagi Kebahagiaan untuk Generasi Masa Depan ini, disemarakkan dengan penampilan sejumlah bintang tamu anak, di antaranya Mischka dan Devon serta Quinn Salman. 

Meski di tengah kondisi berpuasa, hal itu tak mengurangi keriangan dan semangat anak-anak  yatim piatu tersebut, yang tampak antusias mengikuti setiap kegiatan yang disusun oleh panitia acara. 

Direktur PT Pembangunan Jaya Ancol Eddy Prastiyo mengungkapkan, pihaknya cukup rutin mengadakan acara sosial seperti santunan bersama dengan ribuan anak yatim piatu, khususnya di bulan suci Ramadan

"Ke depan kami akan menargetkan, akan terus meningkatkan jumlah anak-anak yatim piatu yang mendapatkan santunan, dari sebelumnya yaitu 1.500 anak," Kata Edy saat dikonfirmasi, Minggu (31/3/2024). 

Sementara, Wakil Wali Kota Jakarta Utara Juaini sangat mengapresiasi acara yang digelar oleh Ancol yang bekerja sama dengan Yayasan Al Azhar Kelapa Gading dan Alazka Care ini.

Ia berharap acara sosial seperti ini dapat menjadi motivasi bagi para donatur lainnya. 

"Tentu saja kegiatan seperti ini menjadi momen atau hal positif untuk terus peduli dengan sesama, khususnya para anak yatim piatu."

"Terlebih lagi di bulan Ramadhan yang penuh dengan keberkahan," ucapnya. 

Para peserta menikmati setiap permainan di Taman Impian Jaya Ancol, berekreasi di Dufan, termasuk acara hiburan dari para bintang tamu hingga penutupan acara yang diisi oleh tausiah dari penceramah kondang Ustaz M Subki Al Bughury. (*) 

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 7 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 6 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 5 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 4 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 4 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 3 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 3 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta