Hormati Putusan MK yang Menolak Gugatan Hasil Pilpres 2024, Jokowi: Saatnya Bersatu dan Membangun Negara Kita

Oleh robbyTuesday, 23rd April 2024 | 18:00 WIB
Hormati Putusan MK yang Menolak Gugatan Hasil Pilpres 2024, Jokowi: Saatnya Bersatu dan Membangun Negara Kita
Presiden Jokowi menyatakan dukungannya terhadap keputusan Mahkamah Konstitusi, yang menolak gugatan hasil Pilpres 2024. Foto: X@KemensetnegRI

PINUSI.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mendukung putusan Mahkamah Konstitusi (MK), yang menolak gugatan hasil pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

Dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan setelah peresmian beberapa proyek di Sulawesi Barat, Jokowi menekankan, pemerintah menghormati putusan MK yang final dan mengikat.

"Putusan ini sangat dihormati oleh pemerintah," kata Jokowi dalam acara di SMKN 1 Rangas, Kabupaten Mamuju, Selasa (23/4/2024).

Presiden juga membantah tuduhan kecurangan dan intervensi dalam pemilu, termasuk politisasi bantuan sosial, mobilisasi aparat, dan dugaan ketidaknetralan kepala daerah.

Presiden mengajak semua pihak bersatu demi membangun Indonesia, terutama di tengah tekanan geopolitik dan eksternal yang dihadapi saat ini.

"Ini saatnya untuk bersatu dan membangun negara kita," tambahnya.

Jokowi juga menegaskan, pemerintah akan mendukung proses transisi ke pemerintahan baru, yang akan dilakukan setelah penetapan resmi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Dalam sidang sengketa Pilpres di Gedung MK, Jakarta Pusat, yang diadakan pada Senin (22/4/2024), MK menolak seluruh permohonan dari pasangan calon nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, serta nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud Md.

Ketua MK Suhartoyo, dalam membacakan putusan, menegaskan permohonan ditolak sepenuhnya.

Namun, putusan tersebut tidak diambil secara bulat dengan adanya tiga hakim konstitusi, Saldi Isra, Arief Hidayat, dan Enny Nurbaningsih, yang menyampaikan pendapat berbeda. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta