Status di PDIP Tak Menentu, Zulhas kepada Jokowi-Gibran: Enggak Usah ke Sana Kemari, Sudah Ada Rumahnya, Namanya PAN

Oleh Yohanes123Wednesday, 24th April 2024 | 09:30 WIB
Status di PDIP Tak Menentu, Zulhas kepada Jokowi-Gibran: Enggak Usah ke Sana Kemari, Sudah Ada Rumahnya, Namanya PAN
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan mengaku partainya siap menampung Presiden Jokowi dan putranya, Gibran Rakabuming Raka. Foto: YouTube/Sekretariat Presiden

PINUSI.COM - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan mengaku partainya siap menampung Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan putranya, Gibran Rakabuming Raka.


Zulhas, sapaan Zulkifli Hasan, mengatakan selama ini  partainya sudah menganggap Jokowi dan Gibran sebagai bagian dari keluarga besar PAN.


Jadi menurutnya, Jokowi dan Gibran bisa merapat ke PAN kapan saja jika keduanya mau. 


"Kan sudah berkali-kali, keluarga Pak Jokowi, keluarga PAN, PAN keluarganya Pak Jokowi. Jadi sudah jelas,” kata Zulhas kepada wartawan, Selasa (23/4/2024).


Status Jokowi dan Gibran di PDIP semakin tidak menentu, setelah hubungan keduanya dengan Megawati Sukarnoputri mulai berjarak pada Pilpres 2024. 
 
Setelah keretakan hubungan itu, Jokowi dan Gibran disebut–sebut bakal merapat ke Golkar, isu itu sempat santer, namun desas-desus itu kemudian menguap begitu saja. 


Zulhas mengatakan, ketimbang bingung mencari partai menjadi kendaraan politik, Jokowi dan Gibran lebih baik membulatkan tekad untuk bergabung ke PAN. 


“Enggak usah ke sana kemari, ngapain. Sudah ada rumahnya, namanya Partai Amanat Nasional," ucap Zulhas. 


Sejumlah kader PDIP sudah berkali-kali memberi sinyal Jokowi dan Gibran bakal sulit bertahan di PDIP.


Sikap politik Jokowi yang berseberangan dengan Megawati pada Pilpres 2024, tak bisa dimaafkan. 


"Ah, orang sudah di sebelah sana bagaimana mau dibilang bagian masih dari PDI Perjuangan, yang benar saja," kata Ketua DPP PDIP Bidang Kehormatan Partai Komaruddin Watubun.


Komaruddin juga menegaskan, status Gibran saat ini tidak dianggap lagi menjadi kader PDIP, setelah dirinya resmi menjadi wakil calon presiden pendamping Prabowo Subianto. 


"Gibran itu sudah bukan kader partai lagi, saya sudah bilang sejak dia ambil putusan itu (maju cawapres)," tegasnya.(*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 2 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta