Polda Metro Jaya Siap Bantu Cari Tersangka Pembunuh Vina Cirebon

Oleh wisnuhasanuddinSaturday, 18th May 2024 | 14:30 WIB
Polda Metro Jaya Siap Bantu Cari Tersangka Pembunuh Vina Cirebon
Polda Metro Jaya menyatakan siap membantu mencari tersangka kasus pembunuhan Vina Cirebon. Foto: YouTube Polda Metro Jaya

PINUSI.COM - Beredar isu di sosial media, tersangka kasus pembunuhan Vina Cirebon sedang ada di Jakarta.

Menanggapi hal tersebut, Polda Metro Jaya menyatakan siap membantu mencari jika Polda Jawa Barat membutuhkan.

"Jadi, pada prinsipnya Polda Metro Jaya membantu mencari tersangka berdasarkan DPO yang diterima oleh Polda Metro Jaya," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi.

Meskipun begitu, menurut Ade Ary, mekanisme pencarian DPO dari Polda lain, perlu dilakukan apabila Polda Metro menerima permintaan bantuan pencarian dari Polda atau polres lain.

"Polda Metro Jaya, polres jajaran menerima surat permohonan bantuan pencarian tersangka dengan dasar DPO dari polda lain, dari Polres lain di luar wilayah hukum Polda Metro Jaya."

"Polda Metro Jaya siap membantu, mencari ataupun menangkap tersangka sesuai yang disampaikan di DPO tersebut."

"Apabila nanti kita sama-sama mengecek, apabila DPO-nya sudah diterima juga di Polda Metro Jaya, tentunya seperti yang saya sampaikan, pada prinsipnya Polda Metro Jaya siap membantu,"  jelasnya.

Tiga DPO Polda Jabar itu bernama bernama Andi, Dani, dan Pegi alias Perong. 

Andi diperkirakan berumur 31 tahun dengan tinggi badan 165 cm, berbadan kecil, rambut lurus, dan berkulit hitam.

Dani diperkirakan sekarang berumur 28 tahun dengan tinggi 170 cm, ukuran badan sedang, rambut kriting, dan kulit sawo matang.

Pegi alias Perong diperkirakan sekarang berumur 31 tahun.

Perawakannya kecil, dengan tinggi badan 160 sentimeter, rambut keriting dan kulit hitam. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta