Kritisi Rencana Kerja 2025 Heru Budi Cs, Ketua DPRD: Anggaran Besar tapi Tak Bisa Rawat Jakarta

Oleh Ditasaputri123Wednesday, 24th April 2024 | 13:00 WIB
Kritisi Rencana Kerja 2025 Heru Budi Cs, Ketua DPRD: Anggaran Besar tapi Tak Bisa Rawat Jakarta
Ketua DPRD Jakarta Prastyo Edi Marsudi mengkritisi RKPD 2025, yang tengah disusun Pj Gubernur Heru Budi Hartono beserta jajarannya. Foto: PINUSI.COM/Dita Saputri

PINUSI.COM - Ketua DPRD Jakarta Prasetyo Edi Marsudi mengkritisi Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) 2025, yang tengah disusun Penjabat (Pj) Gubernur Heru Budi Hartono beserta jajarannya.

Menurutnya, RKPD tersebut belum fokus menuntaskan persoalan-persoalan krusial di Jakarta.

Untuk itu, ia meminta Pemprov Jakarta menyisir kembali kegiatan dan menetapkan berdasarkan skala prioritas. Sehingga, APBD Jakarta berkualitas.

"Karena ini Jakarta PAD-nya lumayan, APBD-nya besar, tapi tidak pernah fokus merawat Jakarta," ucapnya lewat keterangan tertulis, Rabu (24/4/2024).

Pras, sapaan karibnya, mengaku telah memonitor pelaksanaan Musrenbang tingkat kelurahan, kecamatan, hingga pemerintah kota. 

Ia melihat masih banyak program kerja normatif yang masuk dalam program kegiatan anggaran.

"Jadi Pak Wali Kota, camat, lurah, semua, kalau Musrenbang itu betul-betul kritis."

"Dasar saya berbicara ini karena saya mengerti, saya ke lapangan," ujarnya.

Demi tercapainya Jakarta sebagai kota global dan pemerintahan yang siap menghadapi tantangan perubahan setelah tak lagi menjadi ibu kota Negara, Pras mendorong Pemprov Jakarta membuat terobosan kerja.

"Terus terang saja, nanti dalam rapat Badan Anggaran saya akan jalankan fungsi pengawasan saya."

"Karena bukan apa-apa, di Jakarta masih ada pemukiman kumuh satu kilometer dari Istana Negara, namanya Johar dan Tanah tinggi.”

“Mana pemerintah daerah? Yang malu bukan Pak Gubernur tok loh. Ada saya juga di sini," tuturnya. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 2 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta