Ditetapkan Sebagai Presiden dan Wakil Presiden Terpilih, Inilah Janji-janji Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka

Oleh robbyWednesday, 24th April 2024 | 19:30 WIB
Ditetapkan Sebagai Presiden dan Wakil Presiden Terpilih, Inilah Janji-janji Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka
KPU menetapkan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih Indonesia untuk periode 2024-2029. Foto: YouTube@@KPURepublikIndonesia

PINUSI.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih Indonesia untuk periode 2024-2029.

Penetapan ini berlangsung dalam sebuah rapat pleno yang diadakan di Kantor KPU di Jakarta Pusat, Rabu (24/4/2024).

Ketua KPU Hasyim Asyari, mengumumkan hasil ini, setelah semua komisioner KPU menandatangani berita acara.

Prabowo dan Gibran bakal menggantikan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Maruf Amin, setelah dilantik pada 20 Oktober 2024.

Selama kampanye, Prabowo dan Gibran telah menjanjikan berbagai program, termasuk penyediaan makan siang dan susu gratis untuk anak-anak, target pertumbuhan ekonomi hingga 8%, pembangunan 300 fakultas kedokteran baru, dan peningkatan gaji untuk ASN, TNI/Polri, serta pejabat negara.

Mereka juga berkomitmen untuk kesehatan gratis, mendukung keberpihakan pada disabilitas, menjaga kekayaan alam, melestarikan warisan budaya Kalimantan, serta memperkuat pendanaan untuk pondok pesantren.

Prabowo juga menekankan pentingnya hilirisasi sebagai strategi untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta