Deri dan Dara Jadi Maskot Pilkada Kota Depok 2024

Oleh ragildwisetyaSunday, 9th June 2024 | 09:00 WIB
Deri dan Dara Jadi Maskot Pilkada Kota Depok 2024
KPU Kota Depok meluncurkan maskot baru untuk pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok 2024. Foto: Pemkot Depok

PINUSI.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok meluncurkan maskot baru untuk pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok 2024. 

Maskot tersebut bernama Deri, yang memiliki arti Depok Riang; dan Dara yang berarti pilkada gembira. 

"Maskot kita ada dua versi, yang mengambil identitas dari Kota Depok, yakni buah belimbing."

"Namanya Deri dan Dara," ungkap Ketua KPU Kota Depok Willi Sumarlin, Sabtu (08/06/24), dikutip dari laman Pemkot Depok. 

Willi mengungkapkan, pihaknya memilih belimbing karena buah berbentuk bintang itu sudah menjadi ciri khas Kota Depok.

"Pemilihan keduanya sejalan dengan tagline KPU Jawa Barat, yakni Gemilang Memilih Langsung," ungkapnya. 

Deri dan Dara adalah maskot pasangan yang tubuhnya didominasi oleh warna kuning dan sedikit warna hijau di beberapa sisinya.

"Di bagian tengah badannya seolah ada dasi yang membuat Deri dan Dara tampak sedang mengenakan baju," jelasnya.

Selain maskot, pihaknya juga memperkenalkan jingle Pilkada Kota Depok yang berjudul 'Suara Kita untuk Kota Depok Tercinta' dengan tagline 'Depok Menyala.' 

"Maskot dan tagline ini diharapkan dapat mendongkrak jumlah partisipasi masyarakat yang nantinya akan menggunakan hak suaranya pada hari pencoblosan," paparnya. (*)

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 6 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 4 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 3 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 2 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in an hour
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 42 minutes
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 41 minutes
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 6 minutes
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 10 minutes ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta