Manado Diguncang Gempa Minggu Pagi

Oleh Fahri123Sunday, 9th June 2024 | 09:38 WIB
Manado Diguncang Gempa Minggu Pagi
Kota Manado yang dikitari pebukitan hijau dan view laut biru. Foto: Manadonesia

PINUSI.COM, JAKARTA - Gempa mengguncang Manado pada Minggu tadi pagi (9/6). Gempa berkekuatan 5,1 magnitudo terjadi di sekitar Pulau Karatung, Talaud-Manado. 

BMKG melaporkan pusat gempa terletak di laut pada kedalaman 45 kilometer. Dengan koordinat 4.88 LU,126.24 BT atau berjarak 94 kilometer dari arah Barat Laut Pulau Karatung. 

Selain Karatung dan sekitarnya getaran gempa juga diprakirakan hingga Melonguane, Tahuna Kepulauan Sangihe, dan Kota Manado yang berjarak 400 kilometer dari pusat gempa. 

Namun begitu BMKG memastikan gempa tidak berpotensi menimbulkan tsunami. Masyarakat diimbau tetap tenang. Jangan terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya sampai ada hasil analisis BMKG. 

Biar tahu hasil analisis BMKG, masyarakat bisa mengakses aplikasi daring InfoBMKG, media sosial infoBMKG, atau dapat langsung menghubungi kantor BMKG terdekat.

Hindari bangunan yang retak atau rusak diakibatkan oleh gempa. Periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal anda cukup tahan gempa ataupun tidak ada kerusakan akibat getaran gempa yang membahayakan kestabilan bangunan. 

Flashback ke 2023 silam, gempa juga mengguncang Manado. Ketika itu gempa tektonik akibat aktivitas deformasi batuan dalam kempeng Sangihe yang tersubduksi ke bawah laut Sulawesi.  

Terkini

Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 10:02 WIB
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 08:53 WIB
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 14:06 WIB
Cara Mencetak Kartu Keluarga (KK) Secara Online dengan Mudah
Cara Mencetak Kartu Keluarga (KK) Secara Online dengan Mudah
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 13:31 WIB
Ramalan Zodiak Hari Ini, 6 Maret 2025: Keberuntungan dan Tantangan Menanti!
Ramalan Zodiak Hari Ini, 6 Maret 2025: Keberuntungan dan Tantangan Menanti!
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 12:22 WIB
Manajer Reza Gladys Diperiksa, Dugaan Pemerasan Nikita Mirzani Kian Berkembang
Manajer Reza Gladys Diperiksa, Dugaan Pemerasan Nikita Mirzani Kian Berkembang
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 11:22 WIB
Nikita Mirzani Ditetapkan Sebagai Tersangka, Ini Deretan Kasus yang Pernah Menyeret Nikita Mirzani
Nikita Mirzani Ditetapkan Sebagai Tersangka, Ini Deretan Kasus yang Pernah Menyeret Nikita Mirzani
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 10:45 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta