Menteri PKP Dan Mendikdasmen Berencana Bangun Rumah untuk Guru

Oleh GabriellaSaturday, 8th March 2025 | 08:22 WIB
Menteri PKP Dan Mendikdasmen Berencana Bangun Rumah untuk Guru
20 ribu unit rumah untuk guru akan segera dibangun melalui kerjasama antara Menteri PKP dan Mendikdasmen.  (Foto: PINUSI.COM/Kementerian PKP)

PINUSI.COM- Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait (Ara) menerima kedatangan Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) Abdul Mu'ti di Kantor Kementerian PKP Wisma Mandiri, Jakarta.


Dalam pertemuan tersebut, kedua menteri membahas soal rencana pembangunan rumah bagi guru. Diskusi yang dihadiri oleh Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Amalia Adininggar Widyasanti beserta tim terkait soal konsolidasi data BPS, para Pejabat Tinggi Madya Kementerian PKP dan Komisioner Badan BP Tabungan Perumahan Rakyat, Heru Pudyo Nugroho.


"Tujuan pembangunan perumahan dinas untuk guru adalah untuk memastikan para pahlawan tanpa tanda jasa ini dapat tinggal dekat dengan lokasi tempatnya mengajar, sehingga mereka bisa dapat bekerja lebih maksimal. Selain itu, rumah dinas tersebut juga menjadi bagian dari upaya untuk menarik dan mempertahankan tenaga pengajar di daerah-daerah yang membutuhkan," tutur Mendikdasmen, Abdul Mu'ti.


Sementara itu, Menteri PKP menyatakan bahwa sebagai tindak lanjut pertemuan antar 2 kementerian ini, ke depannya akan disiapkan nota kesepahaman (MOU) antara kedua Menteri dan Kepala Badan Pusat Statistik. Maruarar berharap dengan adanya bantuan perumahan, nantinya para guru dapat menikmati fasilitas tempat tinggal yang lebih baik serta mendukung kesejahteraan mereka.


"Agar tepat sasaran kita sangat membutuhkan data masyarakat yang berpenghasilan rendah (MBR) karena rumah bersubsidi ini diperuntukan untuk MBR, datanya ada di BPS dan kriterianya BPS yang buat karena pak Presiden  meminta jangan sampai penerima bantuan tidak tepat sasaran dan rumahnya pun harus berkualitas karena guru adalah pahlawan tanpa tanda jasa bagi kita," kata Menteri PKP, Maruarar Sirait di Jakarta, Jum'at (7/3/2025)


Baik Maruarar maupun Abdul menambahkan bahwa pembangunan rumah khusus guru ini rencananya akan ditargetkan sebanyak 20.000 unit rumah.


Pembangunan rumah subsidi untuk guru akan menggunakan data penerima yang ditentukan dari pihak BPS dan berkoordinasi juga dengan Kemendikdasmen.


"Mudah-mudahan dapat membantu para guru agar lebih semangat dalam bekerja dan lebih fokus karena masih banyak guru yang belum mempunyai rumah layak huni sesuai keinginan Presiden Prabowo yang sangat perhatian dengan guru di Indonesia," tambah Maruarar Sirait dan Abdul Mu'ti. (*) 

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta