Ribuan Pendemo Kepung Gedung DPR, Desak Patuh pada Putusan MK Terkait Pilkada 2024

Oleh PangeranThursday, 22nd August 2024 | 13:06 WIB
Ribuan Pendemo Kepung Gedung DPR, Desak Patuh pada Putusan MK Terkait Pilkada 2024
Ribuan masa pendemo datangi gedung DPR RI untuk tolak RUU Pilkada (Foto: PINUSI.COM/Carvin)

PINUSI.COM - Ribuan demonstran terus memadati area depan Gedung DPR di Senayan, Jakarta, pada Kamis (22/8/2024). Aksi ini merupakan bentuk protes terhadap sikap DPR yang dinilai tidak sesuai dengan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) mengenai ambang batas Pilkada 2024.

Para demonstran membawa berbagai poster yang menuntut DPR untuk mematuhi putusan MK yang bersifat final dan mengikat. Selain itu, sejumlah peserta aksi juga mengangkat poster yang mengecam politik dinasti, yang mereka anggap merusak demokrasi di Indonesia.

Seiring berjalannya waktu, jumlah massa semakin bertambah, hingga memenuhi jalanan di depan Gedung DPR RI. Aksi ini melibatkan berbagai elemen masyarakat, mulai dari buruh, aktivis, hingga mahasiswa, yang bersatu untuk memperjuangkan tegaknya keadilan dalam proses Pilkada.

Baca Juga: Habiburokhman dan Pimpinan DPR RI Temui Demonstran di Depan Gedung DPR

Di tengah kerumunan, beberapa tokoh publik turut ambil bagian dalam orasi yang disampaikan dari atas mobil pick-up, yang dijadikan sebagai panggung darurat. Komedian Arie Kriting dengan tegas mengkritik kinerja DPR dan pemerintah yang dinilainya tidak serius dalam menjalankan Pilkada sesuai dengan prinsip demokrasi.

Tidak hanya Arie, komedian Bintang Emon dan Cing Abdel juga turut memanaskan suasana dengan seruan perlawanan yang menggema di tengah massa. "Indonesia Lawan! DPR Lawak!" pekik Abdel, yang disambut riuh oleh para demonstran. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta