BERIKUT HAL YANG DAPAT DILAKUKAN KETIKA LAPORAN PENGADUAN DIABAIKAN PIHAK KEPOLISIAN

Oleh muhammad-edwin-octavianSaturday, 9th October 2021 | 23:44 WIB
BERIKUT HAL YANG DAPAT DILAKUKAN KETIKA LAPORAN PENGADUAN DIABAIKAN PIHAK KEPOLISIAN

Berikut merupakan hal yang dapat dilakukan ketika laporan pengaduan diabaikan oleh pihak kepolisian dengan berbagai alasan.

Pinusi.com - Beberapa waktu yang lalu terjadi kasus pemerkosaan yang dilakukan ayah kandung pada anaknya di Kecamatan Malili, Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan. Pada kasus tersebut timbul kontroversi karena ternyata terdapat penghentian penyelidikan dengan alasan kasus tersebut tidak memiliki cukup bukti.

Hal tersebut membuat netizen bereaksi, dengan Tagar #PercumaLaporPolisi pada platform Media sosial Twitter menjadi sebuah desakan bagi pihak Kepolisian untuk kembali melanjutkan penyelidikan kasus tersebut.

Kini, laporan penyelidikan tersebut telah dibuka kembali untuk kemudian diproses. AKBP Silvester MM Simamora selaku Kapolres Luwu Timur menemui ibu tiga anak yang menjadi korban dugaan kasus pemerkosaan oleh ayahnya. Polisi berjanji akan melanjutkan kasus tersebut hingga tuntas.

Melansir CNN Indonesia, RA yang merupakan ibu korban menuturkan bahwa rombongan Kapolres Luwu Timur datang ke kediamannya pada Jumat (8/10/2021) sore. Mereka berkunjung untuk membicarakan kasus yang sempat dilaporkan sebelum penyelidikannya dihentikan pada 2019 lalu.

"Barusan rombongan pak kapolres ke rumah ketemu saya langsung. Iya, mau dilanjut ini kasus. Semua yang jadi masalah kemarin kenapa kasus ini ditutup, akan ditindaklanjuti sama kapolres baru," jelasnya.

HAL YANG HARUS DILAKUKAN KETIKA LAPORAN PENGADUAN DIABAIKAN OLEH PIHAK KEPOLISIAN

laporan
Lapor polisi harus memulai dari Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (Foto: Dok.istimewa)

Pada dasarnya anggota Polri yang bertugas dilarang untuk mengabaikan, menolak, atau permintaan pertolongan, bantuan, laporan dan pengaduan dari masyarakat yang merupakan lingkup tugas, fungsi, dan kewenangannya baik online maupun offline.

Hal tersebut telah diatur dalam Pasal 15 Peraturan Kapolri Nomor 14 Tahun 2011 tentang Kode Etik Profesi Polisi (KEPP).

Anggota Polri yang telah melanggar peraturan etika nantinya dapat dikenakan sanksi antara lain mengikuti pembinaan mental, kejiwaan, keagamaan, dan pengetahuan keagamaan, atau dipindahtugaskan ke jabatan dan fungsi berbeda yang bersifat demosi sekurang-kurangnya selama satu tahun, tak menutup kemungkinan juga terdapat sanksi pemecatan.

@justika_id Yang merupakan akun Twitter konsultasi hukum menjelaskan bahwa, siapa pun bisa membuat laporan pengaduan jika menemukan pelanggaran kode etik anggota kepolisian. Pelapor bisa membuat laporan ke Divisi Propam baik secara langsung (Offline) ataupun lewat email (Online).

"Dokumen yang harus disiapkan pada saat pengaduan adalah: identitas pelapor, kronologis peristiwa yang ingin diadukan," tulis @justika_id dikutip pada Jumat (8/10/2021).

Selanjutnya, pelapor juga bisa melaporkan kasus pelanggaran tersebut ke Ombudsman RI. Beberapa berkas yang perlu dipersiapkan antara lain lampiran dokumen identitas diri, uraian kronologis peristiwa yang dialami, surat kuasa, dokumen legalitas (bila pelapor adalah badan hukum dan yayasan), hingga bukti-bukti peristiwa yang nantinya akan menjadi dokumen pelaporan.

Pengaduan juga bisa disampaikan baik dengan datang langsung ke kantor Ombudsman RI (Offline) ataupun melalui email (Online).

Charlie Albajili selaku Pengacara publik dari Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jakarta, juga mengatakan jika pelapor bisa mengontrol kinerja polisi dalam menangani laporan dengan meminta Surat Pemberitahuan Perkembangan Hasil Penyidikan (SP2HP). Menerima SP2HP merupakan hak bagi setiap pelapor.

Apabila laporan pengaduan tersebut diabaikan oleh pihak kepolisian, pelapor dapat membuat aduan. (edw)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 7 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 6 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 5 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 3 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 3 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta