Novel Baswedan Cs Akan Segera Isi Korps Pemberantasan Korupsi

Oleh JC_AldiFriday, 10th December 2021 | 17:01 WIB
Novel Baswedan Cs Akan Segera Isi Korps Pemberantasan Korupsi

PINUSI.COM - Sebanyak 44 eks pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi termasuk Novel Baswedan resmi dilantik Kapolri Sigit Listyo Prabowo yang bertepatan di Hari Antikorupsi Sedunia, Kamis (9/12/2021) kemarin.

Dengan begitu, Kapolri Listyo Sigit Prabowo menyiapkan Korps Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi yang akan diisi Novel Baswedan Cs.

Korps ini merupakan perombakan Direktorat Tindak Pidana Korupsi (Dirtipikor) yang akan dilakukan Kapolri, begitu dalam pidatonya saat pelantikan ASN Polri yang baru.

“Saat ini kami sedang melakukan perubahan terhadap Dirtipikor, akan kami jadikan korps,” kata Sigit dalam pidatonya di Mabes Polri, Kamis kemarin.

Korps tersebut akan terbagi menjadi beberapa divisi, yakni, direktorat penyelidikan, direktorat pencegahan, dan direktorat kerja sama antar lembaga. Divisi tersebut akan memiliki tugas masing-masing.

“Dengan kehadiran rekan-rekan dengan rekam jejaknya, saya yakin akan memperkuat organisasi Polri,” kata dia.

Sambil menunggu terbentuknya Kortas Tipikor, Kepala Divisi Humas Polri Inspektur Jenderal Dedi Prasetyo mengatakan untuk sementara eks pegawai KPK akan dimasukkan ke dalam satuan kerja yang sudah ada di Mabes Polri.

Dedi menanmbahkan, tidak semua eks pegawai KPK akan masuk dalam korps tersebut. Menurut dia, jabatan pegawai akan disesuaikan dengan latar belakangnya.

“Uji kompetensi itu untuk menyiapkan jabatan sesuai kompetensi,” tambahnya.

Seperti diketahui, Novel Baswedan Cs, awalnya 57 eks pegawai KPK ini akan di rekrut Polri, namun satu diantaranya meninggal dunia. Hanya 44 orang yang bersedia menjadi ASN Polri dan 12 orang menolak.

Terkini

Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
PinNews | in 7 hours
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 5 hours
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 2 hours
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | in 28 minutes
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 minutes
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | an hour ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | 2 hours ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 3 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 3 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 3 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta