Kematian Covid-19 Global, Seperlimanya Sumbangan AS

Oleh CarrisaeltrTuesday, 23rd February 2021 | 15:56 WIB
Kematian Covid-19 Global, Seperlimanya Sumbangan AS

Kematian Covid-19 di Amerika Serikat sudah melebihi setengah juta jiwa. Konflik politik biang keladinya

PINUSI.COM – Kematian Covid-19 di Amerika Serikat (AS) telah menembus 500.000 jiwa. Pakar menyebut, konflik politik dalam negeri turut berkontribusi terhadap situasi buruk saat ini. Sebab konflik yang berujung perpecahan itu, mengganggu penanganan pandemi.

Demikian Anthony Fauci menyampaikan pandangannya. Sebagaimana melansir Reuters, Selasa (23/2/2021) pemangku jabatan Direktur Institut Nasional untuk Alergi dan Penyakit Menular (NIAID) ini, mengingatkan bahwa pandemi datang bersamaan tahun politik negeri paman sam.

Kampanye penggunaan masker, dia sebut sebagai salah satu contoh gangguan terhadap penanganan pandemi. Pasalnya, pemakaian masker bertransformasi menjadi sikap politik bukan lagi langkah kesehatan yang bersifat wajib.

Kini AS berstatus sebagai negara yang mencatat nyaris 20 persen dari total kematian Covid-19 secara global. Total AS memiliki 28,1 juta kasus, dengan 500.310 kematian, menurut data penghitungan Johns Hopkins University (JHU).

"Namun, hal itu tidak menjelaskan bagaimana sebuah negara kaya dan canggih bisa memiliki presentasi kematian paling besar dan menjadi negara yang terdampak paling parah di dunia. Ini adalah hal terburuk yang terjadi di negara ini yang berkaitan dengan kesehatan bangsa ini dalam lebih dari 100 tahun terakhir," ucap Fauci.

Sepanjang tahun 2020, Fauci bertugas dalam Satuan Tugas Covid-19 Gedung Putih di bawah pemerintahan mantan Presiden Donald Trump. Tugas itu kerap membuat Fauci berselisih dengan Trump, yang diketahui berupaya mengecilkan tingkat keparahan Covid-19 meski dia sendiri pernah terinfeksi. Trump juga menolak untuk mewajibkan pemakaian masker di AS.

Terkini

Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 10:02 WIB
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 08:53 WIB
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 14:06 WIB
Cara Mencetak Kartu Keluarga (KK) Secara Online dengan Mudah
Cara Mencetak Kartu Keluarga (KK) Secara Online dengan Mudah
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 13:31 WIB
Ramalan Zodiak Hari Ini, 6 Maret 2025: Keberuntungan dan Tantangan Menanti!
Ramalan Zodiak Hari Ini, 6 Maret 2025: Keberuntungan dan Tantangan Menanti!
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 12:22 WIB
Manajer Reza Gladys Diperiksa, Dugaan Pemerasan Nikita Mirzani Kian Berkembang
Manajer Reza Gladys Diperiksa, Dugaan Pemerasan Nikita Mirzani Kian Berkembang
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 11:22 WIB
Nikita Mirzani Ditetapkan Sebagai Tersangka, Ini Deretan Kasus yang Pernah Menyeret Nikita Mirzani
Nikita Mirzani Ditetapkan Sebagai Tersangka, Ini Deretan Kasus yang Pernah Menyeret Nikita Mirzani
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 10:45 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta