Program Vaksinasi Mandiri, Erick: Biaya Ditanggung Perusahaan

Oleh CarrisaeltrThursday, 25th February 2021 | 13:16 WIB
Program Vaksinasi Mandiri, Erick: Biaya Ditanggung Perusahaan

Program vaksinasi mandiri pemerintah sediakan bagi perusahaan swasta yang ingin memvaksin segera karyawannya

PINUSI.COM – Program vaksinasi mandiri di kalangan perusahaan swasta, semakin nyata. KADIN, Kamar Dagang Indonesia, mencatat sebanyak 6.644 perusahaan yang sudah menyatakan minat terhadap program tersebut.

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Tohir, menyampaikan hal tersebut dalam acara CNBC Indonesia Economic Outlook 2021, pada Kamis (25/2/2021). Untuk itu pemerintah akan mewadahi minat itu dengan mempersiapkan vaksin gotong royong.

Vaksin gotong royong, kata Erick, pemerintah siapkan untuk memenuhi kebutuhan sebanyak 7,5 juta dosis vaksin dari kalangan swasta. "Kadin sudah bilang ada 6.644 perusahaan daftar di Kadin yang kurang lebih kebutuhan vaksin 7,5 juta," ucapnya.

Erick pun menegaskan, bagi perusahaan-perusahaan yang berminat dengan program vaksinasi mandiri, tidak boleh memungut biaya vaksinasi ke para karyawannya. Sebab, pemerintah memandang sudah menjadi kewajiban perusahaan dalam menjamin keselamatan dan kesehatan karyawannya.

Artinya, pemerintah menyediakan vaksin gratis untuk seluruh kalangan masyarakat tanpa ada membeda-bedakan. "Ini gratis tapi melibatkan swasta. Mereka beli dari pemerintah atau BUMN dan mereka bagikan kepada para pekerja di perusahaan swasta," terangnya.

Erick juga menyampaikan bahwa hingga saat ini pemerintah sudah berhasil mengamankan stok untuk pasokan vaksin sebanyak 360 juta dosis. Vaksin itu, kata dia, pemerintah akan bagikan secara gratis kepada sekitar 70 persen dari total populasi di Indonesia. "Ini maknanya vaksin sangat penting. Jadi totalnya 360 juta atau 180 juta untuk seluruh masyarakat Indonesia," tutupnya.

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta