Ditinggal Ritual, Pendaki Gunung Lawu Tewas Akibat Hipotermia

Oleh alvin-halianWednesday, 2nd March 2022 | 00:37 WIB
Ditinggal Ritual, Pendaki Gunung Lawu Tewas Akibat Hipotermia

PINUSI.COM - Seorang pria asal Kabupaten Tangerang, meninggal dunia saat mendaki Gunung Lawu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Diduga pria tersebut kelelahan dan mengalami hipotermia

Yusuf (40) bersama 100 pendaki asal Semarang mendaki Gunung Lawu via Cemoro Kandang, pada Sabtu (26/2). Saat perjalanan mendaki korban dan pendaki lainnya terjebak hujan antara pos 3 sampai pos 4.

Namun, pendakian dilanjutkan karena ingin melaksanakan ritual dan meninggalkan Yusuf di sebuah warung dan akan menjemputnya usai ritual.

Kepala Kantor SAR Semarang, Heru Suhartanto menjelaskan sekitar pukul 19.30 WIB usai melaksanakan ritual, pendaki rombongan korban kembali ke warung tempat korban beristirahat.

"Dikarenakan kelelahan dan tak mampu turun, rekan korban minta bantuan ke tim SAR untuk bantu evakuasi turun" Terang Heru pada Senin (26/02/2022) Sore.

Laporan tersebut sampai ke Tim SAR kemudian Heru menjelaskan, satu tim rescue dikirim dibawah Koordinator Pos SAR Surakarta untuk melakukan evakuasi.

Tim SAR kemudian berangkat dengan dari Basecamp Cemoro Kandang menuju Pos 4 Gunung Lawu. Tiba saat pukul 06.00, Tim SAR saat melakukan evakuasi mendapatkan korban dalam keadaan lemah tak lama kemudian meninggal dunia.

Tim SAR gabungan mengevakusi korban dari Pos empat menuju Basecamp Cemoro Kandang memakan waktu kurang lebih enam jam." Ucap Heru

Atas kejadian tersebut, Heru Suhartanto menghimbau kepada masyarakat, saat ingin mendaki perlu mempersiapkan fisik dan kebutuhan lainnya agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.

"Untuk yang hendak mendaki perlu persiapan fisik terlebih dahulu, persiapkan bekal yang cukup jangan lupa bawa obat, vitamin dan kenali kondisi alam cuaca sekitar." Tutup Heru (AF)

Terkini

Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 7 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
Pemerintah Segel Empat Destinasi Wisata di Puncak Bogor Akibat Pelanggaran Lingkungan
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 10:02 WIB
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
Komisi II DPR RI Tolak Usulan Penundaan Pengangkatan CPNS 2024 Hingga 2026
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 08:53 WIB
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
Cara Efektif Membersihkan Memori HP Tanpa Hapus Data
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 14:06 WIB
Cara Mencetak Kartu Keluarga (KK) Secara Online dengan Mudah
Cara Mencetak Kartu Keluarga (KK) Secara Online dengan Mudah
PinTect | Thursday, 6th March 2025 | 13:31 WIB
Ramalan Zodiak Hari Ini, 6 Maret 2025: Keberuntungan dan Tantangan Menanti!
Ramalan Zodiak Hari Ini, 6 Maret 2025: Keberuntungan dan Tantangan Menanti!
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 12:22 WIB
Manajer Reza Gladys Diperiksa, Dugaan Pemerasan Nikita Mirzani Kian Berkembang
Manajer Reza Gladys Diperiksa, Dugaan Pemerasan Nikita Mirzani Kian Berkembang
PinTertainment | Thursday, 6th March 2025 | 11:22 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta