Polda Metro Jaya Akan siapkan Tilang Elektronik Bagi Pelanggar Di Jalan Tol

Oleh JC_AldiMonday, 28th March 2022 | 17:24 WIB
Polda Metro Jaya Akan siapkan Tilang Elektronik Bagi Pelanggar Di Jalan Tol

PINUSI.COM – Polda Metro Jaya akan siapkan tilang elektronik untuk pelanggar lalu lintas di jalan tol, untuk merealisasikan itu Kepolisian akan melakukan kerja sama dengan Jasa Marga, Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT), Kejaksaan, dan juga Dinas Perhubungan.

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengatakan, penilangan berbasis Elektronik tersebut akan di koordinasikan dengan dinas yang lainnya melalui rapat pada Selasa (29/3/2022).

“Besok kita akan adakan rapat koordinasi dengan seluruh stake holder terkait penegakan hukum dengan menggunakan kamera E-TLE di jalan tol,” kata Sambodo, Senin (28/3/2022).

Sambodo mengatakan, rapat itu ditujukan untuk meminimalisir pelanggaran-pelanggaran yang akan terjadi di jalan tol. Tetapi, tidak mengurangi kenyamanan untuk pengguna jalan tol.

Terkait itu, pengendara mobil mulai April 2022 harus wajib memperhatikan batas kecepatan berkendara saat di jalan tol dan bagi pengendara yang kebut-kebutan akan dipastikan kena tilang.

Hal itu dilakukan setelah Korlantas Polri memasang speed kamera di sejumlah titik yang ada di jalan tol untuk melihat pengendara yang kerap memacu kendaraannya dengan berkecepatan tinggi di jalan tol.

Dirgakkum Korlantas Polri Brigjen Aan Suhanan mengatakan, Korlantas Polri akan menerapkan tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) di jalan tol mulai awal April 2022.

Menurut dia, akan ada terdapat dua pelanggar yang akan menjadi incaran bagi ETLE di jalan tol yaitu pertama, truk dengan muatan yang berlebihan dan kedua pelanggar yang berkecepatan tinggi saat melintas di jalan tol.

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta