Pertemuan Perdana ACWG G20 Usung 4 Tema Krusial

Oleh alvin-halianTuesday, 29th March 2022 | 04:06 WIB
Pertemuan Perdana ACWG G20 Usung 4 Tema Krusial

PINUSI.COM - G20 Anti Corruption Working Group (ACWG) digelar perdana pada hari ini mengusung tema "Meningkatkan Peran Audit Dalam Penanggulangan Korupsi." dilaksanakan di gedung KPK pada Senin (29/03/2022)

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan melaksanakan pertemuan Anti Corruption Working Group (ACWG) G20 mengusung 4 tema dan akan dilaksanakan selama 4 hari ke depan

Pada pertemuan ini, Wakil Ketua KPK, Lili Pintauli menegaskan akan fokus pada peningkatan audit dalam menjalankan perannya untuk memberantas korupsi

"Pada hari pertama ini, pertemuan akan fokus pada pembahasan isu peningkatan peran audit dalam memberantas korupsi. Yang kita dorong menjadi High Level Principles (HLP) dalam upaya Pemberantasan korupsi global." Tegas Lili Pintauli

Pernyataan selaras disampaikan pula oleh Chair ACWG dalam Presidensi Indonesia G20, Mochamad Hadiyana mengungkapkan peningkatan peran audit dalam pemberantasan korupsi akan menjadi High Level Principles (HLP)

"Apabila isu Peningkatan Peran Audit dalam Pemberantasan Korupsi sebagai HLP tersebut nanti disepakati oleh seluruh anggota, maka akan tercatat dalam sejarah sebagai legacy KPK atau Indonesia sebagai presidensi Indonesia tahun 2022." Ucap Hadiyana

Mochamad Hadiyana juga menilai bahwa peran audit merupakan kunci dan paling sentral dalam menangani kasus korupsi

"Audit merupakan elemen sentral dalam sistem akuntabilitas dan integritas. Lembaga audit, akuntan, dan auditor swasta memiliki peran kunci dalam pencegahan dan pemberantasan korupsi." pungkas Hadiyana

Kemudian Rolliansyah Soemirat selaku Direktur Kerja Sama Politik dan Keamanan ASEAN Kementerian Luar Negeri menyampaikan pula bahwa acara ini selain dihadiri delegasi peserta G20 diikuti pula oleh partisipasi seperti B20, C20, T20, L20 dan P20.

"Pertemuan hari pertama ini akan berlangsung dalam empat sesi, dengan panelis dari presidensi Indonesia yang diwakili KPK, delegasi dari Uni Emirat Arab, Amerika Serikat dan Australia." Jelas Rolliansyah (AF)

Terkini

Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
Presiden Prabowo Subianto Imbau Pemberian Bonus Hari Raya bagi Pengemudi Ojek Online
PinNews | in 4 hours
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 2 hours
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | an hour ago
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | 3 hours ago
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | 3 hours ago
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | 4 hours ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | 5 hours ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 6 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 6 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 6 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta