Pertemuan Perdana ACWG G20 Usung 4 Tema Krusial

Oleh alvin-halianTuesday, 29th March 2022 | 04:06 WIB
Pertemuan Perdana ACWG G20 Usung 4 Tema Krusial

PINUSI.COM - G20 Anti Corruption Working Group (ACWG) digelar perdana pada hari ini mengusung tema "Meningkatkan Peran Audit Dalam Penanggulangan Korupsi." dilaksanakan di gedung KPK pada Senin (29/03/2022)

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan melaksanakan pertemuan Anti Corruption Working Group (ACWG) G20 mengusung 4 tema dan akan dilaksanakan selama 4 hari ke depan

Pada pertemuan ini, Wakil Ketua KPK, Lili Pintauli menegaskan akan fokus pada peningkatan audit dalam menjalankan perannya untuk memberantas korupsi

"Pada hari pertama ini, pertemuan akan fokus pada pembahasan isu peningkatan peran audit dalam memberantas korupsi. Yang kita dorong menjadi High Level Principles (HLP) dalam upaya Pemberantasan korupsi global." Tegas Lili Pintauli

Pernyataan selaras disampaikan pula oleh Chair ACWG dalam Presidensi Indonesia G20, Mochamad Hadiyana mengungkapkan peningkatan peran audit dalam pemberantasan korupsi akan menjadi High Level Principles (HLP)

"Apabila isu Peningkatan Peran Audit dalam Pemberantasan Korupsi sebagai HLP tersebut nanti disepakati oleh seluruh anggota, maka akan tercatat dalam sejarah sebagai legacy KPK atau Indonesia sebagai presidensi Indonesia tahun 2022." Ucap Hadiyana

Mochamad Hadiyana juga menilai bahwa peran audit merupakan kunci dan paling sentral dalam menangani kasus korupsi

"Audit merupakan elemen sentral dalam sistem akuntabilitas dan integritas. Lembaga audit, akuntan, dan auditor swasta memiliki peran kunci dalam pencegahan dan pemberantasan korupsi." pungkas Hadiyana

Kemudian Rolliansyah Soemirat selaku Direktur Kerja Sama Politik dan Keamanan ASEAN Kementerian Luar Negeri menyampaikan pula bahwa acara ini selain dihadiri delegasi peserta G20 diikuti pula oleh partisipasi seperti B20, C20, T20, L20 dan P20.

"Pertemuan hari pertama ini akan berlangsung dalam empat sesi, dengan panelis dari presidensi Indonesia yang diwakili KPK, delegasi dari Uni Emirat Arab, Amerika Serikat dan Australia." Jelas Rolliansyah (AF)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta