Shanghai Kembali Lockdown, Sri Mulyani Sebut Akan Berdampak pada Ekonomi Indonesia

Oleh adminnewsSaturday, 23rd April 2022 | 23:15 WIB
Shanghai Kembali Lockdown, Sri Mulyani Sebut Akan Berdampak pada Ekonomi Indonesia

PINUSI.COM, Jakarta - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyatakan bahwa kebijakan lockdown yang dilakukan di Shanghai, China akan berdampak pada ekonomi dunia, khususnya Indonesia.

"Apapun yang terjadi di Amerika Serikat dan China, sebagai dua negara yang memiliki ekonomi terbesar di dunia, pasti akan memberikan dampak rambatan (spillover) ke seluruh dunia," ujarnya dalam keterangan resmi, Jumat (22/4/2022).

Sebelumnya, Kota Shanghai kembali menerapkan pembatasan ketat (lockdown) sejak 28 Maret 2022. Hal ini menyusul meningkatnya kasus Covid-19 di Kota Negeri Tirai Bambu tersebut.

Pemerintah kota Shanghai melaporkan, pada Rabu (20/4/2022), setidaknya sebanyak delapan orang dikabarkan meninggal dunia usai dinyatakan positif Covid-19. Dalam empat hari terakhir, jumlah kematian akibat Pandemi Covid-19 di Shanghai genap menjadi 25 kasus.

Sri Mulyani menjelaskan, kebijakan lockdown di China itu mempengaruhi suplai beberapa komoditas impor Indonesia. "Jadi, saya bisa membayangkan kalau lockdown seperti ini diperpanjang, pasti akan sangat besar (dampaknya), apalagi untuk kota sebesar Shanghai,” ujarnya.

Sri Mulyani pun menceritakan pengalaman Indonesia saat menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) untuk mencegah menyebaran varian Delta, menurutnya, kebijakan tersebut berdampak langsung pada pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal pertama tahun 2021.

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 6 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 4 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 3 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 2 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in an hour
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 35 minutes
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 34 minutes
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 2 minutes ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | 17 minutes ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta