Aniaya 2 Anak Kandungnya Di Tanjung Duren, Ayah Kandung Diburu Kepolisian

Oleh JC_AldiWednesday, 25th May 2022 | 15:36 WIB
Aniaya 2 Anak Kandungnya Di Tanjung Duren, Ayah Kandung Diburu Kepolisian

PINUSI.COM, Jakarta – Pihak Kepolisian masih memburu E (40) yang terduga pelaku kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) terhadap istri dan juga anaknya di Tanjung Duren, Jakarta Barat.

Kanit Reskrim Polsek Tanjung Duren, AKP Bintang Tri Baskoro mengatakan, Terduga pelaku itu minggat dari rumahnya lantaran telah diusir oleh adik kandung korban. Pelaku selama ini masih tinggal dirumah milik keluarga korban.

“Sementara ini masih kita lakukan pencarian,” ujar Bintang pada saat dihubungi, Selasa (24/5/2022).

Korban, kata Bintang, Sudah membuat laporan kepolisian (LP) di Polsek Tanjung Duren pada Senin (23/5/2022) siang kemarin.

Bintang juga menuturkan, kejadian KDRT dan penganiayaan anak itu diduga karena faktor ekonomi. Pelaku ini tega melakukan tindakan itu terhadap anak dan juga istri lantaran karena menganggur selama beberapa minggu terakhir.

Pelaku diketahui memang kerap arah-marah dengan membanting barang-barang. Dia juga sering menyuruh anaknya untuk mengutang di warung milik tetangganya. Jika sang anak menolak, pelaku akan marah kepada anaknya.

“Si anak dirumah sering disuruh sama bapaknya ke warung, belanja pun ngutang lama-lama anaknya tidak mau,” ujarnya.

Melihat tingkah suaminya yang semakin hari semakin aneh, NK istri korban pun mengadukan hal itu kepada pihak RT dan juga Rw setempat.

Pada saat itu, lanjut Bintang, sempat dilakukan mediasi yang didampingi Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas).

Setelah dilakukan mediasi dan bersepakat berdamai, kini pelaku malah lebih emosi karena menganggap rumah tangganya telah dicampuri oleh pihak luar.

“Setelah dari RT/RW dan Bhabinkamtibmas pergi meninggalkan lokasi, terduga pelaku tidak terima. Terduga pelaku kembali lempar barang-barang dan ada barang yang pecahan beling terkena anaknya,” katanya.

Bintang juga mengatakan, selain melempar barang-barang ke arah anak, pelaku juga sempat lakukan aniaya dengan memukul kepala dan juga perut anaknya itu.

“Ada pengakuan dari anak korban sempat dipukul bagian kepala sama perut,” tutupnya.

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta