Angka Stunting Tinggi Di Kota Tangerang Selatan, Dinas Kesehatan Buka Pos Gizi Sebanyak 39 titik

Oleh alvin-halianFriday, 17th June 2022 | 12:55 WIB
Angka Stunting Tinggi Di Kota Tangerang Selatan, Dinas Kesehatan Buka Pos Gizi Sebanyak 39 titik

PINUSI.COM, Tangerang Selatan - Walikota Kota Tangerang Selatan bersama Dinas Kesehatan akan targetkan sejumlah program guna penurunan angka stunting pada masyarakat Kota Tangerang Selatan, Kamis (16/06/2022).

Angka stunting di kota Tangsel pada tahun 2019 mencapai 15,35 persen kemudian naik menjadi 19,49 persen. Melihat fenomena grafik yang meningkat, Walikota Benyamin Davnie akan menggerakan program secara masif guna menekan eskalasi stunting.

Benyamin Davnie menyebutkan program penurunan stunting ini perlu digalakkan, pasalnya masih banyak PR atau pekerjaan yang perlu dilakukan selain pembangunan

“Keberhasilan pembangunan tidak hanya cukup dicapai melalui pembangunan fisik semata. Namun peran institusi sosial seperti keluarga sangatlah penting,” ujarnya.

Benyamin juga mengatakan ini saat ini pemerintah sedang menghadapi prevalensi stunting. Berdasarkan hasil riset dasar tahun 2018, penurunan prevalensi stunting balita di tingkat nasional dari 37,2 persen tahun 2013 menjadi 30,8 persen pada 2018. Dan diharapkan sesuai dengan perpres nomor 72 tahun 2021, penurunan stunting tahun 2024 dapat menjadi 14 persen.

“Di Kota Tangsel sendiri prevalensi stunting mengalami kenaikan 15,39 persen pada tahun 2019 menjadi 19,4 persen pada tahun 2021 dan ditargetkan penurunan stunting sampai dengan tahun 2024 menjadi sebesar 5,9 persen,” terangnya.

Dari kenaikan prevalensi stunting, Benyamin menghimbau dinas kesehatan membentun tim kesehatan di tiap kecamatan atau juga kelurahan, guna mempercepat penanganan stunting.

“Mudah mudahan ini dapat membantu kita untuk terus menurunkan angka stunting di Kota Tangsel,” ujar Benyamjn.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangsel, Allin Hendarlin Mahdiar menegaskan akanterus menggencarkan pengadaan pos gizi untuk menekan angka stunting yang saat ini makin meningkat.

“Kita bantu dengan mengadakan pos gizi di Tangsel,” ujarnya.

Allin menuturkan tiap pos gizi berisikan anak anak mengalami gizi buruk, dan orang tua yang anaknya terdampak gizi buruk akan diberikan edukasi dalam memilih makanan guna kesehatan anak.

“Sekarang ada 39 (pos gizi) di Tangsel, bentuknya tidak mesti di posyandu, tetapi juga rumah yang bisa ditempati,” tutupnya.

Tag

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | in 19 minutes
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | in 13 minutes
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 8 minutes ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 19 minutes ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 36 minutes ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | an hour ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 6 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 7 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 7 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB