Seperti PDIP, Nasdem Tancap Gas Daftarkan Diri Ke KPU Untuk Jadi "Partai Paling Awal" Daftar Pemilu 2024

Oleh alvin-halianSunday, 31st July 2022 | 22:17 WIB
Seperti PDIP, Nasdem Tancap Gas Daftarkan Diri Ke KPU Untuk Jadi "Partai Paling Awal" Daftar Pemilu 2024

PINUSI.COM, Jakarta – Partai Nasional Demokrat telah menyelesaikan input data kedalam Sistem Informasi Partai Politik (Sipol), sehingga Nasdem memastikan akan daftarkan diri ke KPU pada hari pertama dibukanya pendaftaran pemilu, yakni pada Senin (1/8/2022).

Wakil Sekjen Bidang ideologi, Organisasi dan Kaderisasi DPP Nasdem, Dedy Ramanta menuturkan saat pendaftaran ke KPU besok akan dihadiri bebera sejumlah pengurus seperti Wakil Ketua Umum (Ahmad HI Ali), Sekjen Nasdem (Johnny G Plate), kemudian Ketua Koordinator Pemenangan Pemilu, Prananda Surya Paloh.

“Karena keterbatasan tempat di KPU maka hanya diperkenankan 10 orang dari partai Nasdem dan partai partai lain untuk hadir dalam setiap proseso pendaftaran di dalam ruangan 10 orang diluar ruangan 50 orang. Ini kaitannya dengan soal protokol kesehatan,” ungkap Dedy pada Minggu (31/1/2022)/

Dedy juga mengatakan partai Nasional Demokrat ini dalam penginputan data telah diselesaikan dengan baik bahkan dengan waktu yang relatif singkat yakni hanya tiga pekan.

“Ini karena kita punya sistem digital informasi yang baik yang merekap semua data keanggotaan dan data kepengurusan sehingga memudahkan kita dalam menginput data data di sistem informasi partai politik,” kata Dedy.

Dedy memaparkan dimana pada waktu tiga minggu tersebut dengan adanya syarat minimum sebuah partai lolos pemilu sekurang kurangnya yakni 950.000 sampai 1 juta basis data yang harus diinput. Apabila tidak diselesaikan dengan memenuhi poin tersebut maka partai sangatlah sulit untuk lolos pada pemilu mendatang.

“Nasdem sudah melampaui itu sehingga ini kami makin optimis bahwa dari kesiapan administrasi dan dokumen serta sistem digital informasi kita akan punya keyakinan untuk kemudian didalam pemilu tahun 2024 partai Nasdem bisa bersaing dan meningkatkan kinerja serta hasilnya lebih baik,” paparnya.

Terkini

Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 6 hours
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 3 hours
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | in an hour
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in an hour
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | 20 minutes ago
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | an hour ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 2 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 2 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 2 hours ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 3 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta