Mahfud MD: Ratusan Pegawai Kemenkeu Terlibat Transaksi Janggal Hingga Rp300 T

Oleh Prasetio02Thursday, 9th March 2023 | 12:38 WIB
Mahfud MD: Ratusan Pegawai Kemenkeu Terlibat Transaksi Janggal Hingga Rp300 T

PINUSI.COM - Menko Polhukam Mahfud MD mengungkapkan kalau sekitar 460 pegawai Kementerian Keuangan terlibat transaksi janggal senilai Rp 300 T.

Menurut Mahfud, temuan tersebut berdasarkan pada 160 laporan yang dilayangkan sepanjang 2009 sampai 2023.

Sesudah di akumulasikan temuan yang didapat oleh Mahfud, semua itu melibatkan sebanyak 460 orang lebih di Kementerian Keuangan.

Mahfud mengatakan laporan kejanggalan sesekali harus ditindaklanjuti usai terendus oleh publik layaknya kasus pejabat eselon III Ditjen Pajak dan mantan Direktur Pemeriksaan dan Penagihan Ditjen Pajak.

BACA LAINNYA: Bersiap! Gas LPG 3 Kg Tak Akan Bisa Dibeli Semua Orang

Ia mensinyalir laporan yang tak kunjung ditindaklanjuti itu adalah buntut kesibukan kementerian tersebut.

Meski demikian, Mahfud mengapresiasi Menteri Keuangan Sri Mulyani atas upaya dirinya mengusut laporan transaksi janggal hingga triliunan rupiah, saat Kemenkeu sudah berganti 4 kali kepemimpinan sejak 2009.

Mahfud sebelumnya sudah menyinggung transaksi mencurigakan senilai Rp 300 T, yang sebagian besar berada di Ditjen Pajak dan Bea Cukai Kemenkeu.

BACA LAINNYA: PLN Kebut Pembangunan SPKLU, Insentif Kendaraan Listrik Ditetapkan!

Mahfud mengatakan transaksi janggal tersebut berbeda dengan transaksi dari rekening Rafael Alun Trisambodo beserta keluarganya yang sebesar Rp 500 M.

https://pinusi.com/pinfinance/sri-mulyani-sebut-pt-pii-solusi-untuk-kebutuhan-infrastruktur-yang-mendesak/

Editor : Costa Rando Masihin

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta