Mudik Gratis 2023 Dibuka, Kemenhub Buka Pendaftarannya Hari Ini!

Oleh Prasetio02Monday, 13th March 2023 | 14:14 WIB
Mudik Gratis 2023 Dibuka, Kemenhub Buka Pendaftarannya Hari Ini!

PINUSI.COM - Pendaftaran mudik gratis 2023 akan dibuka mulai siang ini, Senin (13/03/2023). Pendaftaran tersebut diselenggarakan oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

Melalui unggahan instagram Kemenhub, pihaknya menjelaskan pendaftaran program mudik gratis moda darat dibuka mulai tanggal 13 Maret sampai 14 April. Pendaftaran itu akan ditutup apabila kuota yang dibuka sudah penuh.

"Pendaftaran bisa dimulai esok hari jam 14.00 WIB" tulis unggahan instagram @kemenhub151, Minggu (13/30/2023).

BACA LAINNYA: 5 WNA di Bali Dideportasi, Langgar Izin Tinggal Sampai Kerja Ilegal

Ini syaratnya jika ingin mudik gratis Kemenhub 2023

1. Peserta diwajibkan memiliki dokumen kependudukan yang sah pada saat pendaftaran (KTP/SIM/KK).

2. Peserta hanya bisa memilih 1 kota tujuan mudik.

3. Bila peserta akan mengikuti mudik-balik/PP, maka pendaftaran arus balik dilakukan bersamaan pada saat mendaftar arus mudik (dengan catatan, kota tujuan mudik yang dipilih ada pilihan kota arus balik dan peserta hanya bisa ikut arus balik sesuai dengan kota tujuan arus mudik).

4. Peserta hanya diberikan waktu H+7 setelah tanggal pendaftaran, untuk melakukan registrasi/validasi ulang di posko yang telah ditentukan.

BACA LAINNYA: Laga Tunda Persija Jakarta vs Persib Bandung, Resmi Digelar di Bulan Ramadhan

5. Apabila lewat H+7 peserta tidak melakukan validasi ulang, maka data peserta dianggap gugur/hangus (kuota akan otomatis bertambah), dan tidak bisa mendaftar ulang (NIK diblok oleh sistem) agar memberikan kesempatan pada peserta lain yang ingin mendaftar/belum mendapatkan kuota mudik/balik.

6. Peserta yang mudik-pulang dengan sepeda motor, wajib membawa kelengkapan surat kendaraan. Dan menyerahkan motor sesuai dengan tanggal yang ditentukan/H-1 sebelum tanggal seremonial bus.

7. Peserta harus dalam keadaan sehat jasmani dan rohani pada saat keberangkatan arus mudik/balik.

8. Peserta wajib datang minimal 1 jam sebelum keberangkatan.

Cara mendaftar mudik gratis Kemenhub 2023

Bagi yang ingin mendaftar mudik gratis Kemenhub 2023, harus mengunduh aplikasi MitraDarat di PlayStore atau AppStore. Sesudah itu, tinggal ikuti langkah berikut:

Klik 'Login' setelah itu Masukkan Alamat Email/Akun Google, lalu Masukkan Nomor Telepon (WA), jika sudah berhasil login, maka halaman utama aplikasi MitraDarat akan muncul.

https://pinusi.com/pinfinance/pemerintah-gelontorkan-rp-175t-subsidi-untuk-motor-listrik-2023/

Editor : Cipto Aldi

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 5 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 2 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta