Anwar Usman Terpilih Lagi Jadi Ketua MK, Saldi Isra Wakil

Oleh yaspen-martinusWednesday, 15th March 2023 | 18:01 WIB
Anwar Usman Terpilih Lagi Jadi Ketua MK, Saldi Isra Wakil

PINUSI.COM - Anwar Usman kembali terpilih menjadi ketua Mahkamah Konstitusi (MK).

Anwar bakal memimpin MK hingga 2028, setelah melalui pemilihan dalam tiga putaran, dan Saldi Isra menjadi wakilnya.

Pada dua kali pemungutan suara, Anwar Usman dan Arief Hidayat sama-sama mendapat empat suara, serta satu suara abstain lantaran memilih dua hakim konstitusi.

BACA LAINNYA: PSI Ajukan Permohonan Ke MK Terkait Penolakan Sistem Pemilu Proporsional

Pada putaran ketiga, Anwar memperoleh lima suara, sedangkan Arief Hidayat mendapat empat suara, pada pemungutan suara dalam Rapat Permusyawakatan Hakim (RPH) terbuka untuk umum, di Ruang Sidang Pleno MK, Rabu (15/3/2023).

Sebelumnya, sembilan hakim konstitusi melakukan RPH secara tertutup sejak pukul 11.00 hingga pukul 14.00 WIB untuk melakukan musyawarah mufakat.

Namun karena tidak ada kesepakatan, pemungutan suara sembilan hakim konstitusi pun digelar.

BACA LAINNYA: PN Jakpus Menyetujui Pemilu 2024 Ditunda, Ini Respon Jokowi

Sembilan hakim konstitusi tersebut adalah Anwar Usman, Arief Hidayat, Wahiduddin Adams, Manahan MP. Sitompul, Suhartoyo, Saldi Isra, Enny Nurbaningsih, Daniel Yusmic Pancastaki Foekh, dan M Guntur Hamzah.

“Sesungguhnya di berbagai tempat saya selalu mengatakan jabatan hanya milik Allah."

"Dan pada sore hari ini, rekan-rekan hakim konstitusi lainnya memberikan amanah kepada saya. Kami mohon rekan-rekan media dapat mengawasi kami,” ucap Anwar usai pemilihan, dikutip dari laman mkri.id.

Pada pemilihan Wakil Ketua MK, Saldi Isra meraih lima suara, sedangkan Daniel Yusmic Pancastaki Foekh memperoleh tiga suara, serta satu suara abstain dalam satu putaran pemilihan.

Saldi mengungkapkan, prioritas pimpinan MK adalah menyiapkan MK dalam menghadapi Pemilu 2024.

“Kami tentu akan menghadapi tugas yang tidak ringan ke depan dan dengan sembilan Hakim Konstitusi, kami semua sudah berdiskusi dari hati ke hati ketika proses-proses awal."

"Bahwa kita ke depan harus bekerja memulihkan kepercayaan kepada Mahkamah Konstitusi."

"Terlebih lagi karena 2024, kami menghadapi agenda nasional sengketa pemilihan umum, baik pemilihan presiden, legislatif dan akan pemilihan kepala daerah juga. Soliditas di internal menjadi sesuatu yang akan kami jaga ke depannya,” papar Saldi. (*)

https://pinusi.com/pinnews/anak-umur-3-tahun-tak-sengaja-tembak-saudaranya-di-texas/

Editor: Cipto Aldi

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta