Heran Data Dugaan TPPU Versi Sri Mulyani dan Mahfud MD Berbeda, Legislator Golkar: Kenapa Tidak Ribut di Dalam Dulu?

Oleh Prasetio02Friday, 31st March 2023 | 14:07 WIB
Heran Data Dugaan TPPU Versi Sri Mulyani dan Mahfud MD Berbeda, Legislator Golkar: Kenapa Tidak Ribut di Dalam Dulu?

PINUSI.COM - Anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Supriansa membandingkan data yang dipaparkan oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, dan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD.

Ia melihat ada perbedaan data terkait dugaan tindak pidana pencucian uang (TPPU) Rp349 triliun yang disampaikan. Perbedaan data ini ia nilai sebagai pemandangan kurang sedap. 

“Saya mau melihat begini, kalau niatnya memang baik kita mau buka tabir gelap ini, sebesar Rp349 triliun, yang semula disebutkan Rp300 triliun."

"Namun pemandangan ada yang kurang sedap yang saya saksikan, Prof," kata Supriansa, dikutip dari laman DPR.

BACA LAINNYA: Ditantang Buka-bukaan Transaksi Janggal 349 T, Mahfud Tantang Balik Komisi III DPR RI

Supriansa membandingkan data yang dipaparkan Mahfud soal dugaan TPPU sebesar Rp35 triliun di lingkungan Kemenkeu. Sedangkan Sri Mulyani sebelumnya menyampaikan nilai itu hanya Rp3,3 triliun, saat rapat dengan Komisi XI DPR. 

"Kalau dua pendapat ini, dan saya lihat di dalamnya SK ini adalah berada dalam satu atap sebenarnya. Bapak sebagai ketua, kemudian Ibu Sri juga ada di dalam."

"Kalau begitu, apakah pernah data-data ini dibuka di dalam lembaga keorganisasian TPPU ini?"

"Kalau pernah kenapa bisa terjadi perbedaan, kenapa tidak ribut di dalam dulu, baru ributnya ke luar?” Tanya anggota Fraksi Golkar ini. 

Supriansa pun mendukung pemerintah membuka dugaan TPPU senilai Rp349 triliun itu. Ia juga berharap segera ada titik temu atas data yang clear untuk bisa segera dibuka ke publik. (*)

https://pinusi.com/pinnews/fraksi-nasdem-usul-komisi-iii-dpr-bentuk-pansus-untuk-usut-transaksi-janggal-rp349-triliun-di-kementerian-keuangan/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 6 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 4 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 3 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 2 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in an hour
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in an hour
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in an hour
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 14 minutes
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | a minute ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta