Sri Mulyani Prediksi Dunia Bakal Resesi Bareng Tahun Ini

Oleh findyamiraTuesday, 13th June 2023 | 09:00 WIB
Sri Mulyani Prediksi Dunia Bakal Resesi Bareng Tahun Ini

PINUSI.COM - Menteri Keuangan Sri Mulyani memprediksi dunia bakal mengalami resesi secara bersamaan pada tahun ini.

Resesi tersebut dipicu oleh tingginya inflasi akibat harga pangan dan energi yang naik di beberapa negara, khususnya Eropa dan Amerika Serikat (AS).

Inflasi yang tinggi membuat bank sentral di negara-negara maju meningkatkan suku bunga dan memperketat likuiditas.

BACA LAINNYA: Kementerian Keuangan Blokir Ratusan Perusahaan Pakai Sistem ABS

Hal itu diungkapkan oleh Sri Mulyani dalam Konferensi Pers APBN KITA Agustus, Senin (12/6/2023).

Kebijakan meningkatkan suku bunga tersebut akan berdampak bagi pertumbuhan ekonomi dunia. Bahkan, negara berkembang juga akan terkena dampaknya.

CNBC Indonesia melansir, suku bunga acuan di Inggris saat ini tercatat sebesar 2,25%, atau naik 200 basis points (bps). Sedangkan uku bunga acuan di AS sudah mencapai 3,25% setelah naik 300 bps.

Namun, diperkirakan AS akan kembali meningkatkan suku bunga hingga 75 bps, dan Eropa hingga 125 bps.

Sri Mulyani menilai kenaikan tersebut terbilang ekstrem, lantaran selama ini policy rate Eropa sangat rendah.

Pada kuartal II 2022 lalu, dirinya mengamati pertumbuhan ekonomi Cina, AS, Jerman, serta Inggris telah mengalami koreksi. Kondisi tersebut ada kemungkinan akan berlanjut pada kuartal III hingga akhir tahun.

Maka dari itu, prediksi pertumbuhan ekonomi tahun ini dan tahun depan sudah mulai terlihat, begitu juga dengan resesi. (*)

https://pinusi.com/pinfinance/berkembang-pesat-ini-tiga-produk-ekonomi-dan-keuangan-digital-indonesia/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | in 4 hours
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | in 4 hours
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | in 4 hours
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | 12 hours ago
Batik Diklaim Milik  Malaysia, IShowSpeed: Batik Dari Indonesia
Batik Diklaim Milik Malaysia, IShowSpeed: Batik Dari Indonesia
PinTertainment | 12 hours ago
Hindari Makanan Ini Untuk Kalian yang Sedang Diet
Hindari Makanan Ini Untuk Kalian yang Sedang Diet
PinRec | 13 hours ago
Game Viral "Flappy Bird" Akan Hadir Kembali
Game Viral "Flappy Bird" Akan Hadir Kembali
PinTect | 13 hours ago
Apple Resmi Luncurkan iOS 18 dengan Segudang Fitur Baru: Apa Saja Fitur yang Menarik?
Apple Resmi Luncurkan iOS 18 dengan Segudang Fitur Baru: Apa Saja Fitur yang Menarik?
PinTect | 14 hours ago
30 Pemain Timnas Indonesia U-20 Siap Bertarung di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
30 Pemain Timnas Indonesia U-20 Siap Bertarung di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
PinSport | 15 hours ago
Sempat Jadi Barang Favorit Emak-Emak Indonesia, Kini Tupperware Resmi Ajukan Bangkrut
Sempat Jadi Barang Favorit Emak-Emak Indonesia, Kini Tupperware Resmi Ajukan Bangkrut
PinNews | Wednesday, 18th September 2024 | 14:52 WIB