Sepanjang Libur Idul Adha, KRL Commuter Line Jabodetabek Dibanjiri 1,7 Juta Penumpang

Oleh norman66Sunday, 2nd July 2023 | 11:08 WIB
Sepanjang Libur Idul Adha, KRL Commuter Line Jabodetabek Dibanjiri 1,7 Juta Penumpang

PINUSI.COM - Libur Idul Adha lalu memberi berkah bagi KRL Commuter Line Jabodetabek.

Setidaknya sepanjang 28 hingga 30 Juni 2023 lalu, KAI Commuter menyebutkan, volume pengguna Commuter Line Jabodetabek mencapai sebanyak 1.735.560 orang.

VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba mengungkapkan hal itu dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Sabtu (2/7/2023).

BACA LAINNYA: Senin Besok, Kapolri Lantik Komjen Agus Andrianto Menjadi Wakapolri

Dia menyebutkan, KAI Commuter mencatat rata-rata orang yang menaiki KRL adalah sebanyak 578.520 orang per hari.

Anne selanjutnya mengatakan, pengguna Commuter Line Jabodetabek pada libur Idul Adha ini didominasi dengan pengguna musiman yang memanfaatkan hari libur bersama keluarga.

"Stasiun-stasiun yang dekat dengan destinasi wisata merupakan stasiun tujuan pengguna terbanyak," ia menjelaskan.

BACA LAINNYA: Bus Terbakar di India, Sedikitnya 25 Orang Dilaporkan Tewas

Khusus untuk Stasiun Bogor rata-rata pengguna yang turun di stasiun tersebut sebanyak 38.669 orang per hari atau naik sebesar 2 persen dibanding rata-rata pada libur akhir minggu yang berjumlah 37.735 orang.

Sementara di Stasiun Integrasi Rangkasbitung terdapat kenaikan pengguna Commuter Line yang turun di stasiun tersebut mencapai angka 16.472 orang per hari.

Jumlah itu lebih banyak 26 persen bila dibandingkan pada hari libur akhir pekan sebanyak 13.057 orang per hari.(*)

https://pinusi.com/pinnews/gunung-ibu-di-halmahera-utara-erupsi-letusan-mencapai-600-meter-mengarah-ke-barat/

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta