Erick Thohir Bakal Tindak Tegas 155 Bos BUMN Tak Patuh LHKPN

Oleh Prasetio02Wednesday, 26th July 2023 | 15:00 WIB
Erick Thohir Bakal Tindak Tegas 155 Bos BUMN Tak Patuh LHKPN

PINUSI.COM - Menteri BUMN Erick Thohir bakal menindak tegas 155 bos perusahaan milik negara yang tak patuh melaporkan Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara (LHKPN).

Erick mengaku sudah mendengar pernyataan dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tentang daftar enam BUMN yang mendapat predikat paling tidak patuh dalam pelaporan LHKPN.

"Saya akan tindak lanjuti. Saya sudah bicara ke sesmen (Sekretaris Kementerian BUMN Rabin Indrajad Hattari), dan tentu deputi area untuk tindak tegas," ujarnya, dikutip dari detikcom, Rabu 26 Juli 2023.

BACA LAINNYA: Imbas Diduga Bermain Slot, Cinta Mega Dipecat PDI Perjuangan

Ia menyebut LHKPN adalah hal yang wajib bagi pegawai kementerian. Oleh karena itu, ia mencurigai 155 bos BUMN yang belum melapor ke KPK.

"Ini (LHKPN) sebuah hal yang sudah saya wajibkan. Ya kalau menterinya saja melapor, masa anak buahnya enggak mau melapor? Emang ada yang diumpetin?" Tanya Erick.

Sebelumnya, Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK Pahala Nainggolan merinci ada 35.055 pejabat BUMN yang wajib lapor LHKPN, dari total 109 perusahaan negara. Namun, sampai sekarang baru ada 34.900 bos BUMN yang melapor.

Ia juga menyebut, enam BUMN dengan tingkat kepatuhan lapor LHKPN di bawah 60 persen. Ini rinciannya:

1. PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (28,13 persen);
2. PT Dok dan Perkapalan Surabaya (33,33 persen);
3. PT Boma Bisma Indra (38,46 persen);
4. PT Dirgantara Indonesia (45,45 persen);
5. PT Aviasi Pariwisata Indonesia (50 persen); dan
6. PT Indah Karya (53,85 persen). (*)

https://pinusi.com/pinnews/bi-akan-bebaskan-tarif-qris-untuk-transaksi-di-bawah-rp100-ribu/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta