Sekjen Gerindra Akui Berkomunikasi dengan Gibran Usai Putusan MK Soal Batas Usai Capres-Cawapres

Oleh Prasetio02Tuesday, 17th October 2023 | 10:30 WIB
Sekjen Gerindra Akui Berkomunikasi dengan Gibran Usai Putusan MK Soal Batas Usai Capres-Cawapres
Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mengaku ada komunikasi pihaknya dengan Gibran Rakabuming Raka usai putusan MK soal batas usia capres dan cawapres. Foto: gerindra.id

PINUSI.COM – Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani mengaku ada komunikasi pihaknya dengan Gibran Rakabuming Raka, usai Mahkamah Konstitusi (MK) mengabulkan salah satu gugatan batas usia capres dan cawapres.

 

MK pada pokoknya mengubah syarat batas usia yang mulanya 40 tahun, menjadi 40 tahun atau pernah/sedang menjabat kepala daerah.


"Ada komunikasi," kata Muzani di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Senin (16/10/2023) malam.


Muzani mengeklaim tak mengetahui rinci komunikasi yang berjalan dengan Gibran, lantaran bukan dia yang berkomunikasi secara langsung. Muzani tak menyebutkan siapa sosok yang berkomunikasi dengan Gibran.

Ia mengatakan Koalisi Indonesia Maju (KIM) pengusung Prabowo Subianto akan terus menggelar rapat membicarakan perkembangan politik terkini, termasuk putusan MK.

"Semua ketua umum partai nanti akan diberi forum, untuk menyampaikan pandangan termasuk informasi yang juga mereka dapatkan dari semua sisi," ujarnya.

Gibran Rakabuming Raka berpeluang maju dalam Pilpres 2024. Anak sulung Presiden Jokowi yang berusia 36 tahun ini disebut-sebut sebagai salah satu kandidat bakal cawapres Prabowo Subianto. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta