Anies Baswesdan kepada Warga Depok: Tidak Ada Rupiah yang Bisa Mengalahkan Semangat Kita!

Oleh ariedpSaturday, 28th October 2023 | 20:05 WIB
Anies Baswesdan kepada Warga Depok: Tidak Ada Rupiah yang Bisa Mengalahkan Semangat Kita!
Anies Baswedan menghadiri senam bersama dan jalan sehat di Depok. Foto: PINUSI.COM/Arie Prasetyo

PINUSI.COM - Anies Baswedan, bakal calon presiden(bacapres) dari Koalisi Perubahan, menyatakan siap memenangkan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Pada acara senam dan jalan pagi di Kompleks Ruko Verbena, GDC, Depok, Sabtu (28/10/2023), Anies mengatakan tak akan membiarkan ketimpangan terus terjadi di Indonesia.

“Ibu bapak, Anda memilih untuk datang ke sini (GDC). Mari kita menunjukkan ke negeri, kami bertanggung jawab atas masa depan Republik Indonesia ini, kita juga tidak akan membiarkan ketimpangan terus-menerus,” ujar Anies.

Anies mengaku ingin memberikan perubahan di Indonesia, karena masih banyak hal yang harus diperbaiki di negara ini. 

“Bapak ibu sekalian, tadi sudah saya sampaikan bahwa kita ingin melakukan perubahan."

"Karena kita sadar, bahwa selama ini banyak yang harus kita perbaiki, seperti contohnya Kota Depok ini yang masih banyak permasalahan.” 

“Yang artinya, kita harus melakukan adanya sebuat perubahan,” sambungnya.

Ia juga mengajak pendukungnya untuk tetap optimistis meraih perubahan Indonesia yang lebih baik.

“Perubahan ini, kita berhadapan dengan kekuatan yang besar. Walapun masing-masing pribadi tidak punya uang banyak, tapi kita kumpul bersama, kita punya kekuatan luar biasa.”

“Tidak ada rupiah yang bisa mengalahkan semangat kita. Semangat kita tidak bisa diperjualbelikan! Kita tunjukkan nanti bahwa RI menginginkan perubahan,” tegasnya.

Sebelumnya, pasangan bakal calon presiden (bacapres) dan bakal wakil presiden (bawapres) Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN), menggelar acara senam dan jalan pagi di Kompleks Ruko Verbena, GDC, Depok,  Sabtu (28/10/2023).

Muhaimin Iskandar alias Cak Imin tiba di lokasi sekira pukul 06.19 WIB.  Muhaimin mengatakan dirinya siap melakukan kegiatan hari ini.

“Insyaallah siap,” cetus Cak Imin.

Anies Baswedan kantas datang sekira pukul 06.54 WIB, menggunakan sepeda listrik berwarna ungu.

Anies yang melihat banyak warga Depok mendukung dirinya, yakin akan terpilih sebagai Presiden 2024.

“Luar biasa, InsyaAllah menang,” ucap Anies. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 7 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 6 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 5 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 3 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 3 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 3 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 3 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta