Bantah Hubungan PDIP dan Jokowi Tegang, Puan Maharani: Siapa yang Marah?

Oleh robbyTuesday, 31st October 2023 | 14:55 WIB
Bantah Hubungan PDIP dan Jokowi Tegang, Puan Maharani: Siapa yang Marah?
Ketua DPP PDIP Puan Maharani membantah adanya ketegangan antara partainya dengan Presiden Jokowi. Foto: X@puanmaharani_ri

PINUSI.COM - Banyak pihak menganggap tindakan elite Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi), menunjukkan adanya ketegangan dalam hubungan mereka.

Namun, Ketua DPP PDIP Puan Maharani membantah adanya ketegangan dalam hubungan partainya dengan Presiden Jokowi.

"Siapa yang marah?" Tanya Puan kepada wartawan di kompleks parlemen, Selasa 31 Oktober 2023.

Ketika ditanya apakah akan ada pertemuan antara elite PDIP dengan Presiden Jokowi, Puan tidak memberikan jawaban yang tegas.

Sebagai Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Puan menyatakan secara fungsional, sudah sewajarnya jika dia bertemu Presiden.

"Pasti akan ada pertemuan," kata Puan.

Adanya reaksi sejumlah elite PDIP terhadap Presiden Jokowi, disebut sebagai indikasi ketegangan dalam hubungan mereka.

Beberapa pernyataan dari elite PDIP yang mengkritik Presiden Jokowi, termasuk tentang permintaan perpanjangan masa jabatan hingga isu Jokowi meninggalkan PDIP, dianggap sebagai faktor yang memicu ketegangan ini.

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto menyatakan partainya merasa sangat sedih dan kecewa karena Presiden Jokowi meninggalkan partai tersebut.

Menurut Hasto, selama ini PDIP telah memberikan dukungan dan perlakuan istimewa kepada Jokowi.

Jokowi, kata Hasto, meninggalkan PDIP karena adanya permintaan yang memiliki potensi melanggar prinsip-prinsip kebaikan dan konstitusi. Hasto tidak merinci lebih lanjut soal permintaan tersebut.

Menurutnya, semua pendukung, anggota, dan kader PDIP, telah memberikan dukungan penuh kepada Jokowi dalam pemilihan kepala daerah dan pemilihan presiden selama dua periode. Dukungan ini, menurut Hasto, adalah manifestasi dari kasih sayang yang diberikan oleh PDIP. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta