KPK Periksa Ahok 6,5 Jam Terkait Kasus Dugaan Korupsi LNG di Pertamina

Oleh Siti NurhasanahTuesday, 7th November 2023 | 08:45 WIB
KPK Periksa Ahok 6,5 Jam Terkait Kasus Dugaan Korupsi LNG di Pertamina
Komisaris Utama PT Pertamina Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, menjalani pemeriksaan selama kurang lebih enam jam lebih di KPK. Foto: PINUSI.COM/Hasanah Syakim

PINUSI.COM - Komisaris Utama PT Pertamina Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, menjalani pemeriksaan selama kurang lebih enam jam lebih di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). 


Ahok diperiksa sebagai saksi terkait kasus dugaan  korupsi pengadaan gas alam cair alias liquefied natural gas (LNG) di Pertamina. 


Berdasarkan pantauan PINUSI.COM, Ahok diperiksa KPK mulai pukul 09.00 hingga pukul 15.30 WIB, di Gedung Merah Putih.


Ahok menjadi saksi atas perkara yang melibatkan eks Direktur Pertamina Karen Agustiawan.


"Ini urusan jadi saksi buat masalah Ibu Karen, itu aja sih," kata Ahok usai menjalani pemeriksaan di Gedung Merah Putih, KPK, Selasa (7/11/2023). 


Ahok juga tak menerangkan materi pemeriksaannya. Menurut dia, materi pemeriksaan baru bisa dibuka ke publik saat proses persidangan.


"Hasil pemeriksaan tanya ke penyidik. Enggak bisa dibuka, nanti di pengadilan. Pokoknya nanti tanya sama penyidik," ujar Ahok. 


KPK saat ini tengah melakukan penyidikan kasus dugaan korupsi oengadaan LNG di Pertamina periode 2011-2021. 


KPK telah menetapkan eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan sebagai tersangka serta menahannya di Rutan KPK. Karen diduga merugikan keuangan negara hingga mencapai Rp2,1 triliun. (*)



Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 7 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 6 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 5 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 4 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 4 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 3 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 3 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
Brimob Metro Jaya Gelar Dapur Lapangan di Pondok Gede Permai untuk Bantu Warga Terdampak Banjir
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 11:06 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta