KAI Jual Tiket Kereta Api untuk Libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, Berangkat pada 21 Desember-7 Januari

Oleh Prasetio02Wednesday, 8th November 2023 | 11:00 WIB
KAI Jual Tiket Kereta Api untuk Libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, Berangkat pada 21 Desember-7 Januari
KAI buka penjualan tiket kereta api untuk libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024. Foto: kai.id

PINUSI.COM - PT Kereta Api Indonesia (Persero) membuka penjualan tiket kereta api untuk libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, mulai 6 November 2023 atau H-45 keberangkatan.

Periode keberangkatan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 adalah pada 21 Desember 2023-7 Januari 2024.

"Kami mengingatkan kepada pelanggan agar teliti dalam meng-input tanggal, memilih rute, dan memasukkan data diri pada saat melakukan pemesanan."

"Rencanakan perjalanan sebaik mungkin, termasuk estimasi waktu perjalanan menuju ke stasiun agar tidak tertinggal kereta," ucap Vice President Public Relation KAI Joni Martinus, dikutip dari antaranews.

Joni mengatakan, masyarakat sudah bisa membeli tiket KA jarak jauh reguler, yang telah tersedia di seluruh kanal pembelian tiket KA mulai H-45.

Pada keberangkatan libur Natal dan Tahun Baru 2024, KAI menyebut terdapat 3.888 perjalanan KA jarak jauh reguler, dengan 2,2 juta tempat duduk.

Namun, untuk KA lokal reguler pada angkutan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, KAI menyiapkan 1.296 KA, dengan sekitar 521 ribu tempat duduk.

"Sementara itu, untuk pengoperasian kereta api tambahan pada masa angkutan NAtal dan Tahun Baru ini, KAI akan menginformasikan lebih lanjut," kata Joni.

Ia juga menginformasikan, tiket KA komersial di masa Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 tetap mengacu pada ketentuan tarif batas bawah (TBB)-tarif batas atas (TBA).

"Tiket untuk KA public service obligation (PSO) tarifnya tetap sesuai dengan yang telah ditentukan oleh pemerintah."

"KAI berkomitmen melayani pelanggan sebaik mungkin pada masa libur Natal dan Tahun Baru 2024, melalui perjalanan kereta api yang selamat, aman, dan nyaman," paparnya. (*)

Terkini

KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | in 7 hours
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta