Tiga Pria Bengkalis Diciduk Polisi Saat Mencoba Bawa 5 Kg Sabu ke Perbatasan Malaysia dengan Imbalan Rp10 Juta

Oleh avitriFriday, 8th December 2023 | 09:30 WIB
Tiga Pria Bengkalis Diciduk Polisi Saat Mencoba Bawa 5 Kg Sabu ke Perbatasan Malaysia dengan Imbalan Rp10 Juta
Dijanjikan upah sebesar Rp10 juta jika berhasil melaksanakan tugas sebagai kurir narkoba. Foto: Google

PINUSI.COM – Personel Satuan Reserse Narkoba Polres Bengkalis berhasil menyita 5 kilogram sabu dari empat pria yang ditangkap di berbagai lokasi, termasuk d atas speedboat, jalan lintas Kota Dumai-Kabupaten Bengkalis, dan Jalan Kartama, Kota Pekanbaru.

Keempat tersangka itu adalah Afrizal, Mazlan, Suhanto, dan Ryansyah, yang diduga merupakan bagian dari jaringan narkoba internasional yang beroperasi dari Malaysia.

Kepala Polres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro SIK menjelaskan, para tersangka mengaku menerima orderan dari seorang individu bernama FI, yang saat ini masih buron.

Mereka menyatakan dijanjikan upah sebesar Rp10 juta, jika berhasil melaksanakan tugas sebagai kurir narkoba.

"Pengungkapan ini melibatkan bea cukai, Satuan Polisi Air Polres Bengkalis, dan Polsek Rupat pada November lalu."

"Tersangka Afrizal, Maslan, dan Suhanto mendapatkan perintah dari FI untuk pergi ke perbatasan Indonesia-Malaysia di Pulau Rupat," kata Bimo pada Kamis (7/12/2023).

Menggunakan speedboat, ketiganya bertemu seseorang di perbatasan yang diduga berasal dari Malaysia.

Mereka membawa sejumlah tas dan karung goni yang berisi narkoba.

Setelah itu, mereka menuju pelabuhan tikus untuk menurunkan barang bawaan.

"Petugas yang sudah mengintai gerak-gerik mereka langsung mengejar, 2 kabur pakai speedboat dan 1 orang ke darat," ungkap Bimo.

Petugas berhasil menghentikan speedboat, dan Afrizal serta Maslan ditangkap.

Suhanto, yang dikejar hingga di jalan lintas, tidak ditemukan membawa barang bukti.

Namun, Suhanto telah menyerahkan 5 kilogram sabu kepada Ryansyah, yang ditangkap di Jalan Kartama.

"Ryansyah juga mengaku diperintahkan oleh FI juga, dia diupah Rp7 juta, sudah beberapa kali mendapatkan perintah dari FI," tambah Bimo. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta