Agen Penyelundup Pengungsi Rohingya ke Aceh Raup Untung Rp3,3 Miliar

Oleh avitriFriday, 8th December 2023 | 14:30 WIB
Agen Penyelundup Pengungsi Rohingya ke Aceh Raup Untung Rp3,3 Miliar
Sebanyak 196 imigran etnis Rohingya terdampar di Pantai Kemukiman Kalee Gampong Batee, Kecamatan Muara Tiga, Kabupaten Pidie, Aceh, Selasa (14/11/2023). Foto: Google

PINUSI.COM – Pada Selasa (14/11/2023) lalu, sebanyak 196 imigran etnis Rohingya terdampar di Pantai Kemukiman Kalee Gampong Batee, Kecamatan Muara Tiga, Kabupaten Pidie, Aceh.

Kapolres Pidie AKBP Imam Asfali mengungkapkan, agen tersebut memperoleh keuntungan dengan menetapkan bayaran berbeda untuk setiap penumpang kapal.

Bayaran tersebut bervariasi, anak-anak membayar sebesar 50.000 Taka atau sekitar Rp7 juta, sementara orang dewasa membayar 100.000 Taka atau Rp14 juta.

"Jika ditotalkan, agen tersebut meraup keuntungan sebesar Rp3,3 miliar dari hasil kejahatan praktik penyelundupan tersebut," ujar Kapolres Pidie.

Penemuan bayaran ini terjadi setelah Polres Pidie berhasil menangkap Husson Muktar (70), pria Bangladesh yang diduga terlibat dalam memfasilitasi kapal kayu untuk mengangkut rombongan imigran Rohingya, dari perairan Bangladesh-Myanmar, masuk ke perairan wilayah Indonesia.

"Agen Zahangir, Saber, Husson Muktar, dan tiga lainnya yang tidak diketahui, ikut turun dari kapal dan melarikan diri ke arah hutan," kata Kapolres Pidie.

Namun, Husson tidak berhasil melarikan diri karena kondisi fisiknya yang sudah tua. Ia ditangkap oleh warga dan dikumpulkan di pinggir pantai bersama rombongan imigran Rohingya.

Husson, yang berpura-pura menjadi bagian dari rombongan imigran etnis Rohingya yang terdampar, sebenarnya merupakan bagian dari jaringan penyelundupan imigran gelap ke Indonesia.

Ia dijerat pasal 120 ayat (1) dan ayat (2) UU 6/2011 tentang Keimigrasian, dan pasal 55 ayat (1) Ke I KUHPidana, dengan ancaman hukuman paling singkat 5 tahun dan paling lama 15 tahun. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta