Rokok Mudah Didapat Jadi Penyebab Jumlah Perokok Anak dan Remaja di Indonesia Meningkat

Oleh Siti NurhasanahFriday, 8th December 2023 | 16:30 WIB
Rokok Mudah Didapat Jadi Penyebab Jumlah Perokok Anak dan Remaja di Indonesia Meningkat
Sub Bagian PDPI Kelompok Kerja Penyakit Paru Akibat Kerja Annisa Dian Harlivasari mengatakan, adanya peningkatan perokok, mengingat sipapun dapat mengakses rokok dengan baik dan mudah. Foto: PINUSI.COM/Hasanah Syakim

PINUSI.COM - Perhimpunan Dokter Paru Indonesia (PDPI) mengungkapkan, salah satu penyebab kenaikan jumlah perekok anak dan remaja di Indonesia dari 2013 hingga 2019, adalah akses merokok yang mudah. 


Sub Bagian PDPI Kelompok Kerja Penyakit Paru Akibat Kerja Annisa Dian Harlivasari mengatakan, adanya peningkatan perokok, mengingat sipapun dapat mengakses rokok dengan baik dan mudah.  


"Dengan adanya UU Nomor 17 Tahun 2023 tentang Kesehatan, Indonesia mulai bergerak membatasi akses merokok pada anak dan remaja," ujar Annisa. 


Artinya, kata dia, tak ada lagi rokok konvensional dan rokok elektrik yang bisa dibeli secara daring serta berada di sekitar sekolah.


"Kalau tidak ada aturannya, maka tidak akan bergerak untuk membatasi itu," imbuhu Annisa. 


Menurut Annisa, Pemerintah Indonesia juga harus segera mengesahkan Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) terkait Pengamanan Zat Adiktif. 


Sebab, RPP tersebut merupakan turunan dadi UU 17/2023 tentang Kesehatan, dan dibentuk dalam format omnibus law. 


"Dengan adanya UU Kesehatan ini, maka terdapat akses masyarakat untuk mendapatkan pelayanan kesehatan yang lebih dan perlindungan kesehatan," jelasnya. 


Annisa mengungkapkan, saat ini bukan lagi saatnya untuk menyembuhkan, akan tetapi mencegah sebelum sakit, seperti halnya melakukan vaksin. 


"Artinya, mencegah orang jangan sampai sakitnya berat," tegasnya. 


Dia menambahkan, perilaku merokok ke depannya bisa menimbulkan penyakit komorbid atau penyakit kronis.


Sehingga, apabila hal ini tidak diatur dari sekarang maka kapan lagi bangsa ini akan memulainya? (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta