Kerahkan 129.923 Personel Gabungan, Polri dan TNI Siap Amankan Libur Nataru

Oleh Prasetio02Tuesday, 19th December 2023 | 20:30 WIB
Kerahkan 129.923 Personel Gabungan, Polri dan TNI Siap Amankan Libur Nataru
Sebanyak 129.923 personel TNI dan Polri dikerahkan dalam Operasi Lilin 2023. Foto: polri.go.id

PINUSI.COM - Sebanyak 129.923 personel TNI dan Polri dikerahkan, dalam Operasi Lilin 2023 pengamanan Natal dan Tahun Baru 2024 (Nataru 2024).

Operasi lilin ini akan berlangsung pada 22 Desember 2023 sampai 2 Januari 2024.

Kadiv Humas Polri Irjen Shandi Nugroho mengatakan, sesuai instruksi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, pengamanan Nataru kali ini dilakukan dalam suasana berbeda, karena bersamaan dengan tahapan Pemilu 2024.

"Jenderal Sigit pun telah berpesan bahwa seluruh masyarakat tetap harus bersama-sama mengedepankan persatuan dan kesatuan, meski perbedaan ada di antara kita semua."

"Polri, TNI, dan stakeholder terkait memastikan kesiapan pengamanan Nataru dan tahapan pemilu berjalan dengan baik," ujar Shandi lewat keterangan tertulis, Senin (18/12/2023).

Sandi memprediksi menjelang satu pekan perayaan Natal, akan terjadi puncak arus kendaraan pada 22-23 Desember 2023, dan arus balik pada 26-27 Desember 2023.

Oleh karenanya, Polri telah menyiapkan rekayasa lalu lintas, dari contra flow hingga one way.

"Divisi Humas Polri melalui Satgas Humas dalam Operasi Lilin 2023 melaksanakan kegiatan operasi mulai dari tahapan pengawalan, pelaksanaan, hingga pengakhiran dalam pelaksanaan Operasi Lilin 2023," jelasnya.

Dalam operasi ini, lanjut Shandi, personel Humas Polri harus memperkuat sinergitas bersama stakeholder lain.

Selain itu, memasifkan sosialisasi aturan yang berlaku selama libur Nataru.

Polri juga akan menyediakan fasilitas lokasi lahan parkir di kantor polisi, bagi pemudik yang mau menitipkan kendaraannya.

Masyarakat juga diimbau menjaga keselamatan selama perjalanan mudik dan perayaan tahun baru. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta