KMP Pangan Warisan Lestari Bentuk Terobosan Rantai Pasok

Oleh Siti NurhasanahFriday, 22nd December 2023 | 19:30 WIB
KMP Pangan Warisan Lestari Bentuk Terobosan Rantai Pasok
MenKopUKM Teten Masduki mendukung terbentuknya Koperasi Multi Pihak (KMP) Pangan Warisan Lestari, dengan Brand Pasti Collective. Foto: KemenKopUKM

PINUSI.COM - Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki mendukung terbentuknya Koperasi Multi Pihak (KMP) Pangan Warisan Lestari, dengan Brand Pasti Collective. 


Pembentukan KMP ini, kata Teten, diprakarsai PT Kampung Kearifan Indonesia (Javara) selaku inisiator ekosistem, sekaligus lokomotif pembuka akses pasar bagi puluhan ribu petani, nelayan, hingga food artisan di Indonesia. 


"Selamat kepada unsur pengurus dan pengawas KMP atas inisiatifnya. Saya berharap, Pasti Collective sukses." 


"Karena kami ingin menjadikannya semacam role model dalam Koperasi Multi Pihak selama lima tahun ke depan," sambung Teten. 


Teten menyebut, saat ini terdapat 106 KMP di Indonesia.


KemenKopUKM terus berupaya menjadikan kehadiran KMP sebagai inisiatif mengembangkan bisnis koperasi yang lebih modern. 


"Di dunia, KMP bukan hal baru, paling banyak KMP itu ada di Italia dengan jumlah sekitar 12.000 unit."


"Kami optimistis, dengan bisnis model KMP, mulai dari sektor pembiayaan, produksi hingga pemasaran bisa diintegrasikan," katanya. 


Dengan demikian, kata Teten, tercipta seluruh sirkular ekonomi dalam satu visi dan wadah yang sama, sehingga akselerasinya akan bisa lebih cepat.


Indonesia sangat kaya dengan pangan nasional, yang sering disebut sebagai pangan yang berbasis pada kekayaan warisan budaya yang beragam.


Javara salah satunya, merupakan pilar utama warisan pangan budaya bukan sebagai pelestari, tapi sebagai pengembang untuk menciptakan produk-produk yang mendunia.


Teten menyampaikan, potensi tersebut harus dilihat sebagai salah satu keunggulan koperatif, bahkan untuk ketahanan pangan pun Indonesia memiliki akar budaya yang sangat kuat. 


“Maka, dalam sebuah rantai produksi yang sangat panjang, terdapat beberapa sektor yang perlu disatukan dalam satu ekosistem bisnis, agar komitmennya kolektif dan jangka panjang, tercipta model bisnis yang lebih sustain,” tuturnya.


Pada 2021, diterbitkan PermenKopUKM Nomor 8 Tahun 2021 tentang Koperasi dengan model multi pihak atau KMP, yang mendorong fleksibilitas kelembagaan koperasi. 


KMP menghadirkan terobosan, di mana koperasi dapat beranggotakan berbagai pihak dalam suatu rantai pasok industri. Melalui KMP, koperasi bisa beranggotakan beberapa pihak seperti produsen (petani), investor, bahkan konsumen. 


“Dengan agregasi tersebut, rantai pasok industri menjadi lebih tertata, lebih efisien, bahkan dengan teknologi tertentu (seperti blockchain) aliran barang menjadi terpantau atau traceable,” ungkap Teten. 


Sementara, Ketua KMP Pangan Warisan Lestari Pasti Collective Helianti Hilman mengatakan, KMP hadir sebagai solusi menjawab tantangan yang ada di seluruh mata rantai pasok pangan. 


“Yakni, membangun ekosistem usaha produksi produk pangan warisan Indonesia yang sehat, inklusif, dan lestari, dengan tujuan menyejahterakan seluruh pelaku dan pemangku kepentingan terkait,” jelasnya.


Pembentukan KMP Pangan Warisan Lestari,  sebagai bagian dari ekosistem usaha yang berdiri sejak 15 tahun lalu yang dijalankan oleh Javara.


Javara bermitra dengan ribuan petani dan artisan pangan Nusantara, untuk menghidupkan lagi keragaman biodiversitas dan budaya pangan Nusantara. 


Helianti menyebut, hal tersebut untuk menjawab tantangan kesehatan global, gaya hidup sehat, adaptif terhadap perubahan lingkungan dan iklim.


“Upaya tersebut berhasil mengantarkan lebih dari 600 pangan terlupakan menembus pasar luas, termasuk pasar ekspor global produk khas Indonesia ke 5 benua yang tersebar di 35 negara,” jelasnya. (*)

Terkini

Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
Menteri Pertanian Ancam Tutup Tiga Perusahaan Jika Terbukti Mengurangi Takaran Minyakita
PinNews | in 7 hours
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 3 hours
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
Menbud Fadli Zon Hadir Di Acara 70 Tahun Hubungan Vietnam - Indonesia
PinNews | in 2 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in an hour
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 7 minutes
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | an hour ago
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | 2 hours ago
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | 2 hours ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | 2 hours ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 3 hours ago
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta