Oknum ASN BNN Jadi Tersangka Kasus KDRT, Tak Ditahan Polisi karena Kooperatif

Oleh Prasetio02Thursday, 4th January 2024 | 14:00 WIB
Oknum ASN BNN Jadi Tersangka Kasus KDRT, Tak Ditahan Polisi karena Kooperatif
Polisi menetapkan AF, ASN BNN sebagai tersangka kasus kekerasan dalam rumah tangga terhadap istrinya, YA. Foto: freepik.com/doidam10

PINUSI.COM - Polisi menetapkan AF, aparatur sipil negara (ASN) Badan Narkotika Nasional (BNN), sebagai tersangka kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) terhadap istrinya, YA. 


Meskipun telah ditetapkan sebagai tersangka, AF tidak ditahan oleh pihak berwajib dengan pertimbangan tertentu.

Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota Kompol Muhammad Firdaus menjelaskan, keputusan untuk tidak menahan pelaku didasarkan pada kerja sama yang baik dari pihak tersangka selama proses penyelidikan. 

"Alasan tak ditahan karena selama ini tersangka kooperatif," ujar Firdaus kepada wartawan, Rabu (3/1/2024).

Firdaus menambahkan, Polres Metro Bekasi Kota telah menjadwalkan pemeriksaan terhadap AF sebagai tersangka pada Jumat 5 Januari 2024. 

Polisi telah mengirimkan surat panggilan kepada tersangka untuk menghadiri pemeriksaan di ruang penyidik Unit PPA Satreskrim Polres Metro Bekasi Kota.

Sebelumnya, seorang istri di Kota Bekasi berinisial YA (29), melaporkan dirinya sebagai korban KDRT yang dilakukan oleh suaminya, AF (41), ASN di BNN. 

Setelah melalui pemeriksaan dokter forensik, AF ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus tersebut.

Muhammad Firdaus menegaskan, pelaku akan dijerat pasal 44 ayat 4 UU 23/2004 tentang Penghapusan KDRT, dengan ancaman hukuman penjara maksimal empat tahun. (*)


Terkini

Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
Breaking News ! KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi BJB
PinNews | in 5 hours
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 3 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 2 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in an hour
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 22 minutes
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | a minute ago
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | a minute ago
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 37 minutes ago
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | an hour ago
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta