Kemenkes Sarankan Penerapan Metode Kanguru untuk Bayi Prematur dan BBLR

Oleh Siti NurhasanahSunday, 19th November 2023 | 15:00 WIB
Kemenkes Sarankan Penerapan Metode Kanguru untuk Bayi Prematur dan BBLR
Kementerian Kesehatan menyarankan penerapan metode kanguru, dalam menangani bayi yang lahir prematur, dan bayi dengan berat badan lahir rendah. Foto: RS Pondok Indah

PINUSI.COM - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menyarankan penerapan metode kanguru, dalam menangani bayi yang lahir prematur, dan bayi dengan berat badan lahir rendah (BBLR). 


Direktur Gizi dan Kesehatan Ibu Anak Kemenkes Lovely Daisya mengatakan, bayi prematur yang lahir kecil mudah mengalami hipotermia, suhu tubuh mudah turun, sehingga harus dimasukkan ke dalam inkubator untuk menjaga kehangatannya. 


"Tapi, ada juga yang direkomendasikan oleh WHO, yakni metode kanguru yang lebih baik daripada inkubator," kata Daisy, Jumat (17/11/2023). 


Menurut Daisy, penerapan metode kanguru ini terinspirasu dari cara induk kanguru menghangatkan bayi, dengan cara memasukkan bayinya ke dalam kantong di tubuhnya. 


Sehingga, kata Daisy, bayi diletakkan di dada ibu agar bayinya merasa tenang. Apabila bayi tenang, maka energinya tidak banyak terbuang dan menyusui lebih mudah. 


"Otomatis nutrisi dapat, bayi tenang, terhindar dari infeksi, serta tumbuh kembangnya menjadi baik," jelas Daisy.


Penerapan metode kanguru ini juga membantu membangun ikatan ibu dan bayi, melalui kontak langsung antara ibu dan bayi selama penerapan metode. 


"Metode kanguru juga mudah dilakukan dan murah. Jadi, bisa langsung bawa pulang (bayinya), asal stabil dan tidak perlu inkubator untuk merawat bayinya," terangnya. 


Dia menyampaikan, pemerintah tengah mengupayakan pelaksanaan sosialisasi dan pelatihan bagi tenaga kesehatan, mengenai penerapan metode kanguru dalam penanganan bayi prematur, dan bayi dengan berat badan lahir rendah. 


Orang tua juga harus memperhatikan kebutuhan nutrisi dan tumbuh kembang bayi prematur ataupun bayi dengan BBLR. 


"Tumbuh kembangnya harus dipantau rutin, baik di rumah, puskesmas, posyandu atau rumah sakit," terang Daisy. 


Menurutnya, Kemenkes telah menyiapkan buku Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) Khusus untuk bayi kecil. 


"Khusus bayi kecil kami sediakan KIA bayi kecil yang isinya lengkap (dengan) informasi seputar bayi," bebernya. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta