Firli Bahuri Masih Jalani Tugas Sebagai Ketua KPK Meski Sudah Jadi Tersangka Kasus Dugaan Pemerasan

Oleh Siti NurhasanahThursday, 23rd November 2023 | 15:45 WIB
Firli Bahuri Masih Jalani Tugas Sebagai Ketua KPK Meski Sudah Jadi Tersangka Kasus Dugaan Pemerasan
Foto: Hasanah Syakim

PINUSI.COM - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPKmenghormati proses hukum, atas penetapan Ketua KPK Firli Bahuri sebagai tersangka kasus dugaan pemerasan terhadap eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL). 


Pernyataan ini disampaikan Wakil Ketua KPK Alexander Mawarta, dalam konferensi pers di Gedung Merah Putih KPK, Kamis (23/11/2023). 


"Kami atas nama Komisi Pemberantasan Korupsi menghormati proses hukum yang berlangsung di Polda Metro Jaya," kata Alexander. 


Dia menyebut, sesuai pasal 32 ayat 2 dan ayat 4 UU tentang KPK, dalam hal pimpinan KPK yang ditetapkan menjadi tersangka tindak pidana kejahatan pimpinan KPK, diberhentikan sementara. 


Kendati demikian, Alexander mengatakan hingga kini Firli Bahuri masih menjalankan tugas sebagai Ketua KPK.


"Belum ada keppres (keputusan presiden) dari presiden, dan sampai dengan saat ini Pak Firli masih sebagai Ketua KPK dan menjalankan tugas seperti biasa," terang Alexander. 


Alexander menyatakan, pimpinan KPK secara kolektif kolegila tetap solid dan berkomitmen, serta memastikan KPK akan tetap melaksanakan tugas sesuai amanat UU KPK. 


KPK, kata dia, juga akan menuntaskan perkara-perkara tindak pidana korupsi, baik di tingkat penyelidikan, penyidikan, maupun pengembangan hasil persidangan, fakta-fakta persidangan, hingga pencegahan korupsi. 


Sebelumya, Firli Bahuri ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan memeras eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL). 


Firli telah diperiksa sebanyak dua kali oleh penyidik gabungan Polda Metro Jaya dan Bareskrim Polri. (*)

Terkini

Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle Tayang di Indonesia 15 Agustus 2025, Catat Tanggalnya!
PinTertainment | in 6 hours
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
Rizky Ridho Cetak Gol Spektakuler dari Tengah Lapangan di Laga Persija vs Arema
PinSport | in 4 hours
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
Cara Mudah Mengetahui Password WiFi di Android, iPhone, Windows, dan Mac
PinTect | in 4 hours
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
Ikutan Gotong Royong, Menteri PKP Maruarar Sirait Sumbang Uang Pribadi 500 Juta Di Pembangunan Perumahan TNI AD
PinNews | in 3 hours
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
Arsenal Gagal Maksimalkan Dominasi, Arteta Kecewa Usai Ditahan Imbang Manchester United
PinSport | in 2 hours
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
Demo CPNS dan PPPK, Ini Alasan Pemerintah Menyesuaikan Jadwal Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024
PinNews | in 2 hours
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Garuda Calling! Daftar Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | in 2 hours
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
Gelombang Protes Penundaan Pengangkatan CASN dan PPPK, Aksi Massa Digelar di Tiga Lokasi
PinNews | in 2 hours
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
Kunjungi 2 Lokasi, Menteri PKP Maruarar Temui Masyarakat Di Lokasi Pembangunan Rumah
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 20:01 WIB
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
Sinar Mas Adakan Groundbreaking Gedung SMX01 Di Kawasan Bisnis Jakarta
PinNews | Friday, 7th March 2025 | 13:25 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta